17 Juni dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat

17 Juni dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat

Ilustrasi Catatan Sejarah Sumatra Barat (Ilustrasi: Syafii/Langgam.id)

DataLanggam - Sejumlah literatur mencatat tanggal 17 Juni dalam sejarah Sumatra Barat. Pada tanggal tersebut, terjadi peristiwa yang bertempat atau terkait dengan Sumbar di masa lalu. Berikut catatan sejarah itu:

17 Juni 1957
Syekh Abbas Abdullah Wafat
.
Limapuluh Kota - Syekh Abbas Abdullah, pejuang dan ulama besar Minangkabau, pendiri Pesantren Darul Funun, Padang Jopang, Limapuluh Kota, wafat dalam usia 74 tahun. Syekh Abbas lahir pada 1883. Bersama kakaknya Syekh Mustafa dan sejumlah ulama lain, Syekh Abbas menjadi bagian dari gerakan pembaharuan pemikiran dan pengajaran Islam di Minangkabau sejak awal abad ke-20. Dua saudara ini juga aktif berorganisasi dan ikut dalam perjuangan kemerdekaan.
.
Sumber:
- darulfunun.or.id
- Muslim Syam dalam profil Syekh Abbas di buku “Riwayat Hidup dan Perjuangan 20 Ulama Besar Sumatera Barat” (1981)
.
Baca Juga: Syekh Abbas Abdullah dan Syekh Mustafa: Ulama Bersaudara, Pejuang dari Padang Japang

17 Juni 1959
Abdoel Moeis Wafat di Bandung
.
Bandung - Pejuang pergerakan kemerdekaan Abdoel Moeis wafat di Bandung. Ia adalah tokoh pertama yang dianugerahi gelar pahlawan nasional, ditetapkan Presiden Sukarno pada 30 Agustus 1959. Abdoel Moeis lahir di Sungai Pua, Agam pada 3 Juli 1883. Selain tokoh pergerakan kemerdekaan lewat Syarikat Islam, Abdoel Moeis juga dikenal sebagai sastrawan. Salah satu karyanya yang terkenal adalah Roman "Salah Asuhan" (1928).
.
Sumber: Julinar Said dkk dalam "Ensiklopedi Pahlawan Nasional" (1995) hlm 19
.
Baca Juga: Rapat Besar di Padang, Menyoal Landrente Hingga Pajak Rumah Gadang

Baca Juga

MSI Sumbar Dorong Penetapan Cagar Budaya Melalui Tahapan Akademik
MSI Sumbar Dorong Penetapan Cagar Budaya Melalui Tahapan Akademik
Robohnya Batu Bata Sejarah
Robohnya Batu Bata Sejarah
Seminar Front Palupuh Ungkap Perlawanan Sengit Menghadang Belanda 74 Tahun Lalu
Seminar Front Palupuh Ungkap Perlawanan Sengit Menghadang Belanda 74 Tahun Lalu
29 November dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat
29 November dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat
27 November dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat
27 November dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat
26 November dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat
26 November dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat