13 Orang Masih Hilang Akibat Banjir Bandang di Tanah Datar, 350 Personel Dikerahkan Cari Korban

Sebanyak 13 orang masih dinyatakan hilang memasuki hari ketujuh pasca bencana alam banjir bandang di Tanah Datar. Pemkab Tanah Datar

Apel gabungan para relawan di halaman Indo Jolito, Batusangkar. [foto: Kominfo Tanah Datar]

Langgam.id - Sebanyak 13 orang masih dinyatakan hilang memasuki hari ketujuh pasca bencana alam banjir bandang di Tanah Datar. Pemkab Tanah Datar pun terus berupaya melakukan pencarian terhadap korban yang masih hilang

"Sekarang ada 6 sektor dengan kekuatan 350 personel yang akan terus mencari sebanyak 13 orang yang masih hilang akibat bencana banjir bandang dan galodo," ungkap Bupati Tanah Datar Eka Putra dilansir dari laman Facebook Kominfo Tanah Datar, Jumat (17/5/2024).

Ia menyebutkan bahwa pencarian korban banjir bandang akan terus dilanjutkan tergantung situasi dan kondisi nantinya.

"Tidak ada kata patah semangat, kita akan terus berikhtiar untuk mencari korban yang masih hilang. Semoga cuaca mendukung dalam pencarian ini dan semua korban dapat segera ditemukan," harap Eka Putra.

Saat apel gabungan di halaman Indo Jolito, Batusangkar pada Jumat (17/5/2024), Eka Putra mengharapkan kepada seluruh personel untuk mengutamakan keselamatan dan kewaspadaan selama melakukan pencarian korban.

"Kepada setiap komandan sektor, pastikan keselamatan setiap anggotanya, perhatikan tanda-tanda alam, jika dirasa tidak memungkinkan, tolong hentikan pencarian untuk sementara, istirahat sebentar sembari menunggu keadaan normal kembali. Mudah-mudahan kita semua dilindungi Allah SWT," ujar Eka Putra. (*/yki)

Baca Juga

PNM Salurkan 250 Paket Bantuan untuk Korban Bencana di Tanah Datar
PNM Salurkan 250 Paket Bantuan untuk Korban Bencana di Tanah Datar
Jalur Lembah Anai bakal dibuka kembali pada Minggu (21/7/2024) pasca diperbaiki usai terban akibat diterjang banjir bandang pada Mei lalu.
Jalur Lembah Anai Kembali Dibuka 21 Juli, Ini Kendaraan yang Boleh Lewat di Tahap Awal
Kabupaten Tanah Datar akan mendapatkan alokasi sebanyak 40 sabo dam dari 56 sabo dam yang bakal dibangun pemerintah pusat di Sumbar
3 Aliran Sungai di Tanah Datar Bakal Dibangun Sabo Dam pada September 2024
PSU DPD RI, Partisipasi Pemilih di Tanah Datar Hanya Sekitar 30 Persen
PSU DPD RI, Partisipasi Pemilih di Tanah Datar Hanya Sekitar 30 Persen
Pewaris Kerajaan Pagaruyung Serahkan Bantuan untuk Korban Bencana Tanah Datar
Pewaris Kerajaan Pagaruyung Serahkan Bantuan untuk Korban Bencana Tanah Datar
Setelah 25 Tahun, Jorong Kampung Baru Tanah Datar Akhirnya Miliki Bidan Desa
Setelah 25 Tahun, Jorong Kampung Baru Tanah Datar Akhirnya Miliki Bidan Desa