114 Peserta Tidak Hadir Dalam Ujian SKD CPNS Pemko Padang

Langgam - WFH Padang

Balai Kota Padang. [Dok. Pemko Padang]

Langgam.id - Pemerintah Kota (Pemko) Padang baru saja selesai menyelegarakan Tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungannya. Ujian ini digelar pada 15-26 September 2021.

Dalam ujian Seleksi Kompetisi Dasar (SKD) terdapat 114 peserta yang tidak hadir. Sedangkan untuk jumlah pendaftar CPNS berjumlah 1.885 orang.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Arfian menyebut peserta yang tidak hadir, tidak memberi keterangan sama sekali.

"Kami tidak mengetahui alasan peserta tidak hadir, mereka tidak ada memberi kabar,"jelasnya saat dihubungi langgam.id, Senin (27/9/2021).

Ia menambahkan, dalam ujian kali ini, Pemko Padang juga mengelar ujian khusus untuk peserta yang terkonfimasi Covid-19 secara terpisah.

"Tanggal 26 kemarin, kami juga sudah selesai menyelegarakan SKD untuk peserta yang covid. Jumlah mereka ada 5 orang, lokasi di CAT kami adakan," katanya.

Sedangkan untuk formasi pelamar, dia menyebut semua formasi yang dibuka Pemko Padang semua terisi oleh pelamar. "Formasi yang kami buka, semua terisi,"sebutnya.

Lebih lanjut, dia menyenbut dalam penyelegaraan CPNS kali ini Pemko Padang tidak menemukan kendala berati. Karena ujian CPNS diawasi langsung oleh BKN.

Baca Juga

Embarkasi Padang Berangkatkan 6.294 Jemaah Haji Naik Lion Air, 4.613 Orang dari Sumbar
Embarkasi Padang Berangkatkan 6.294 Jemaah Haji Naik Lion Air, 4.613 Orang dari Sumbar
Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Truk Tabrak 4 Mobil dan 3 Sepeda Motor
Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Truk Tabrak 4 Mobil dan 3 Sepeda Motor
Truk CPO Rem Blong Tabrak Rumah Warga di Lubuk Kilangan, 2 Balita Meninggal Dunia
Truk CPO Rem Blong Tabrak Rumah Warga di Lubuk Kilangan, 2 Balita Meninggal Dunia
Kakak-Adik di Solok Berebut Rumah Berujung Dibakar, 2 Balita Nyaris Jadi Korban
Kakak-Adik di Solok Berebut Rumah Berujung Dibakar, 2 Balita Nyaris Jadi Korban
Pesantren Taruna Rabbani di Solok Temukan Kloning Gas, 100 Persen Organik
Pesantren Taruna Rabbani di Solok Temukan Kloning Gas, 100 Persen Organik
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat