Warga di Lubuk Kilangan Padang Tutup Saluran Air Bersih, 6 Provokator Diamankan Polisi

Perumda Air Minum Kota Padang saat ini sedang melakukan perbaikan pipa DN 250 PVS di Jalan Maransi. Informasi perbaikan kebocoran di Maransi

Ilustrasi - air bersih. (Foto: HM)

Langgam.id - Sejumlah warga menutup kanal atau saluran air bersih di Lubuk Paraku Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang. Akibat tindakan itu, enam orang diamankan polisi.

"Kami mengamankan beberpa orang yang memang berbuat langsung memasang blokade atau menutup kanal tersebut, sekarang sudah kami bawa ke Polresta Padang," kata Kabag Ops Polresta Padang Kompol Alwi Haskar, Selasa (23/2/2021).

Aksi penutupan saluran air bersih ke pemukiman warga itu terjadi pada Senin (22/2) saat Kota Padang dilanda kemarau. Bahkan sejumlah kelurahan mengalami kekeringan akibat kondisi itu.

"Tahu-tahu ada segelintir orang dengan misi tertentu menutup kanal ini, maka dari itu sesuai aturan yang ada kita datang mengamankan kegiatan ini," ucap Alwi.

Baca juga: 2 Kelurahan di Padang Terdampak Kekeringan, BPBD Salurkan Air Bersih

Aksi penutupan saluran air bersih ini dipicu sengketa lahan di daerah tersebut. Permasalahan itu pun merembet ke persoalan kepemilikan sumber air bersih.

Akibat penutupan saluran itu, air bersih meluber ke jalan raya. Hal itu menyebabkan kemacetan panjang di kawasan tersebut dan kekeringan di sejumlah rumah warga dan tempat ibadah. (Irwanda/ABW)

 

Baca Juga

Tim Klewang Satreskrim Polresta Padang meringkus seorang pria berinisial H (39) spesialis pencurian pembobol rumah dengan target perhiasan
Beraksi di Belasan TKP, Pelaku Pembobolan Rumah Diringkus Polresta Padang
Seorang pria bernama Riki Rahma Doni alias Fatur (31) ditangkap oleh Polresta Padang pada Senin (14/10/2024) sekitar pukul 12.00 WIB.
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian di Gudang Fuji Film Padang, Kerugian Capai Rp30 Juta
Perhimpunan Dokter Forensik dan Medikolegal Indonesia (PDFMI) mengungkapkan hasil ekshumasi jenazah Afif Maulana pada Rabu (25/9/2024)
LBH Padang Minta PDFMI dan Polisi Berikan Hasil Lengkap Laporan Ekshumasi Afif Maulana
Polresta Padang Siagakan 613 Personel Amankan Pilkada Padang 2024
Polresta Padang Siagakan 613 Personel Amankan Pilkada Padang 2024
Satresnarkoba Polresta Padang menangkap tiga anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Mentawai pada Jumat (20/9/2024) sekitar pukul 01.00 WIB dalam
Diduga Memakai Sabu, Tiga Anggota DPRD Mentawai Ditangkap Polisi
Jumlah Permohonan Surat Izin Mengemudi (SIM) di Polresta Padang mengalami lonjakan tajam usai pelaksanaan Operasi Patuh Singgalang 2024
Pasca Operasi Patuh Singgalang 2024, Permohonan SIM di Padang Meningkat