Warga Agam Sulap Tempat Penumpukan Sampah Jadi Taman Bunga

sampah taman bunga

Warga Matur ubah tempat penumpukan sampah jadi taman bunga (foto:AMCNews)

Langgam.id - Warga Kecamatan Matur, Kabupaten Agam mengubah tempat penumpukan sampah di kawasan Bukik Apik menjadi taman bunga. Hal ini dilakukan untuk masyarakat sekitar tidak lagi membuang sampah sembarangan.

Camat Matur Edo Aipa Pratama mengatakan, kegiatan tersebut merupakan kerja sama antara warga dengan perangkat kecamatan Matur.

"Untuk mengantisipasi warga membuang sampah sembarangan, kita sulap tempat ini jadi taman bunga. Taman itu sudah ditanami, dan akan kita awasi," ujarnya Rabu (31/3/2021).

Baca juga: Bupati Harap Sektor Pertanian Dukung Pengembangan Pariwisata di Agam

Ia menyebut, kegiatan goro bersama ini adalah salah satu agenda rutin jajaran pemerintah kecamatan dan nagari. "Kebetulan sekarang ini kita goro di kawasan Bukik Apik," kata Edo.

Camat berharap warga dapat menjaga wilayah ini dan tidak membuang sampah sembarangan. Karena pemerintah telah menyediakan tempat pembuangan sampah untuk mengantisipasi dampak buruk yang berpotensi terjadi.(*/Ela)

Baca Juga

Kuota Pupuk Subsidi di Agam Meningkat 4 Ribu Ton 2022 Ini
Kuota Pupuk Subsidi di Agam Meningkat 4 Ribu Ton 2022 Ini
Wadah Tampilkan Kreasi Seni, Nagari Simarosok Agam Adakan Festival
Wadah Tampilkan Kreasi Seni, Nagari Simarosok Agam Adakan Festival
Kematian Ikan di Maninjau, Kadis Perikanan: Tak Mungkin Berikan Bantuan Bibit
Kematian Ikan di Maninjau, Kadis Perikanan: Tak Mungkin Berikan Bantuan Bibit
362 Ton Ikan di Danau Maninjau Mati Mendadak Akibat Cuaca Ekstrem
362 Ton Ikan di Danau Maninjau Mati Mendadak Akibat Cuaca Ekstrem
RINUAK DANAU MANINJAU, danau maninjau keramba
Pulihkan Danau Maninjau, Keramba Jaring Apung Akan Dikurangi
nelayan menurun, ikan pantai pasia
Menengok Uniknya Pelelangan Ikan di Pantai Pasia Tiku Agam