Wako Padang Salurkan Bansos Sembako Kepada 3.457 KPM di Lubuk Begalung

Wako Padang Salurkan Bansos Sembako Kepada 3.457 KPM di Lubuk Begalung

Wako Padang Hendri Septa menyalurkan bansos di Lubuk Begalung. (Foto: Prokopim Padang)

Langgam.id – Wali Kota Padang, Hendri Septa, menyerahkan secara simbolis Bantuan Sosial Sembako Tunai Triwulan II kepada 3.457 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kecamatan Lubuk Begalung pada hari Selasa (16/4/2024).

Penyerahan bantuan ini dilaksanakan di Gedung Balai Basuo Kantor Camat Lubuk Begalung.

Hendri Septa menjelaskan bahwa bantuan sosial ini berasal dari Kementerian Sosial (Kemensos) dan disalurkan melalui PT. Pos Indonesia. Bantuan ini ditujukan untuk membantu KPM dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.

“Masing-masing KPM menerima Rp600.000,- untuk triwulan II (April-Mei-Juni),” ujar Hendri Septa dikutip dari Prokopim, Rabu (17/4/2024).

Ia menyampaikan terima kasih kepada PT. Pos Indonesia atas upaya percepatan penyaluran bantuan sosial ini.

“Semoga dengan bantuan ini, masyarakat dapat memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya,” harapnya.

Camat Lubuk Begalung, Andi Amir, menambahkan bahwa penyaluran bantuan sosial ini dilaksanakan selama dua hari, yaitu pada tanggal 16 dan 17 April 2024.

“Selama proses penyaluran, kami juga menyediakan stand UMKM untuk memudahkan masyarakat membeli kebutuhan pokok dan lainnya,” tuturnya.

Selain itu, Andi Amir juga menyebutkan bahwa diadakan kegiatan screening kesehatan dan aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD) di Kantor Camat Lubuk Begalung. (*/Fs)

Tag:

Baca Juga

Pakar Tanah dan Pondasi Bangunan dari Universitas Andalas, Prof Abdul Hakam mengatakan bahwa curah hujan tinggi yang terjadi secara
Pascalongsor di UIN IB, Pakar Sarankan Konstruksi Bangunan di Lereng Dibangun Sistem Berjenjang
Seorang warga dilaporkan hanyut di aliran sungai di Nagari Kampung Tangah, Kabupaten Agam, pada Rabu (26/11/2025).
Seorang Warga Dilaporkan Hanyut di Agam, Tim Gabungan Lakukan Pencarian
Tambud Sumbar Gelar Pentas Seni Anak Nagari di Simarasok,  Tetap Meriah Meski Diguyur Hujan
Tambud Sumbar Gelar Pentas Seni Anak Nagari di Simarasok, Tetap Meriah Meski Diguyur Hujan
BMKG menganalisis perkembangan signifikan Bibit Siklon Tropis 95B yang teridentifikasi sejak 21 November 2025 di perairan timur Aceh,
Bibit Siklon Tropis 95B Meningkat, BMKG: Memicu Potensi Cuaca Ekstrem di Sumbar
Bupati Tanah Datar Tinjau Titik Banjir, Ingatkan Masyarakat Tak Panik
Bupati Tanah Datar Tinjau Titik Banjir, Ingatkan Masyarakat Tak Panik
Hujan dengan intensitas cukup lebat menyebabkan banjir di Jalan Batu Busuk RT 01 RW 3, Kelurahan Lambung Bukit, Kecamatan Pauh, Kota Padang,
Pemprov Sumbar Tetapkan Status Tanggap Darurat