Langgam.id- Pohon raksasa tumbuh di hutan Nagari Malintang, Kecamatan Tanjung Raya Kabupaten Agam. Pohon dengan nama latin Litsea SP itu memiliki diamater terbesar di dunia.
Baca juga: Hutan di Sumbar Punya Satu Pohon Terbesar di Dunia
"Termasuk pohon dengan ukuran diameter terbesar di dunia," ujar Pengendali Ekosistem Hutan BKSDA Sumbar Resor Agam Ade Putra.
Ia mengatakan, luas keliling pohon mencapai 14,5 meter dengan diameter mencapai 4,5 meter lebih dengan tinggi lebih dari 35 meter.
Baca juga: Pohon Terbesar di Dunia Ditemukan di Sumbar, Usianya Diperkirakan 500 Tahun Lebih
Pengendali Ekosistem Hutan BKSDA Sumbar Resor Agam, Ade Putra mengatakan, luas keliling pohon mencapai 14,5 meter dengan diameter mencapai 4,5 meter lebih dengan tinggi lebih dari 35 meter. (Rahmadi/AE)