Video: Aksi Heroik Warga Solsel Dibantu Babinsa Saat Evakuasi Balita Hanyut di Sungai

Video: Aksi Heroik Warga Solsel Dibantu Babinsa Saat Evakuasi Balita Hanyut di Sungai

Wahyu saat berusaha mengevakuasi korban yang hanyut. (Foto: screenshot video jurnalis warga)

Langgam.id - Wahyu, Seorang warga Solok Selatan terjun ke sungai untuk menyelamatkan seorang balita yang hanyut saat terjadi banjir di daerah tersebut, Jumat (13/12/2019).

Seorang warga setempat mengabadikan upaya penyelamatan tersebut melalui kamera telepon pintar. Ia mengambil gambar dari jembatan di atas sungai dengan air yang mengalir deras.

Wahyu terlihat terjun ke sungai dan mencari keberadaan korban yang hanyut. Salah seorang warga yang melihat korban meneriaki agar Wahyu bisa meraihnya. Wahyu seketika meraih dan memeluk Aldi Kurniawan, bocah berusia 3 tahun yang hanyut.

Namun, ia ikut terseret arus sekitar 10 meter ke arah bawah jembatan. Di bawah jembatan, Babinsa Muara Labuh Sertu Mardi ternyata sudah menunggu. Ia berhasil meraih Wahyu dan balita yang berada di pangkuannya.

Menurut Wahyu, Aldi masih bernafas sewaktu dievakuasi. Ia langsung dibawa ke RSUD untuk mendapatkan pertolongan pertama. Namun, manusia hanya bisa berusaha, Tuhan Maha Berkehendak. Setelah sempat diberi oksigen selama 20 menit, Aldi dinyatakan meninggal dunia.

Berikut proses upaya evakuasi yang dalam rekaman jurnalis warga:

https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=2611921265568100&id=2017969904963242

 

Baca Juga

Sebanyak 10 orang terduga pelaku penambangan emas sistem manual diamankan oleh tim gabungan Satreskrim Polres Solok Selatan bersama
Polisi Gerebek Tambang Emas Ilegal di Solsel, 10 Orang Diamankan
Bupati Solok Selatan, Khairunas dan Wabup Yulian Efi meninjau Pasar Padang Aro, Rabu (19/3/2025). Kedatangan Bupati dan Wabup Solsel
Pasokan Berasal dari Luar Daerah, Harga Cabai Merah di Solsel Naik
Pemkab Solsel dan Pemprov Sumbar Akan Selesaikan Pembangunan Masjid Nurul Bakti di Sangir, Dianggarkan Rp2,6 Miliar
Pemkab Solsel dan Pemprov Sumbar Akan Selesaikan Pembangunan Masjid Nurul Bakti di Sangir, Dianggarkan Rp2,6 Miliar
Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah kunjungi PT Supreme Energy-PTLP Muaro Laboh, Kabupaten Solok Selatan pada Sabtu (18/1/2025).
Kunjungi PT Supreme Energi di Solsel, Mahyeldi Dorong Pengembangan Energi Baru Terbarukan
Damri di Solok Selatan Belum Kembali Beroperasi, Ini Penjelasan Pemda
Damri di Solok Selatan Belum Kembali Beroperasi, Ini Penjelasan Pemda
Dua korban hanyut di Batang Kambang, Kecamatan Lengayang, Kabupaten Pesisir Selatan ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada
4 Hari Pencarian, 2 Korban Hanyut di Pesisir Selatan Ditemukan Meninggal