UNAND Terima 183 Mahasiswa dari Seluruh Indonesia Program PMM 2024

UNAND Terima 183 Mahasiswa dari Seluruh Indonesia Program PMM 2024

Wakil Rektor IV UNAND Henmaidi, Ph.D menyambut mahasiswa program PMM 2024. (Foto: Dok. Humas)

Langgam.id – Universitas Andalas menyambut 183 mahasiswa dari seluruh Indonesia dalam program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) 4 Inbound UNAND tahun 2024. Acara penyambutan digelar pada Sabtu (24/2/2024) di Convention Hall Universitas Andalas Kampus Limau Manis, yang dihadiri oleh Wakil Rektor IV UNAND Dr. Henmaidi. 

Ketua UPT Pembelajaran di Luar Kampus, Ir. Jonrinaldi menyebutkan para mahasiswa datang dari berbagai kampus dari daerah-daerah di luar Sumatra, mulai dari Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Bali, hingga Nusa Tenggara. Mahasiswa paling jauh berasal dari Kupang, NTT. Selain itu, jumlah mahasiswa inbound tahun ini juga mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya. 

“Jumlah (mahasiswa inbound) ini meningkat dari tahun lalu yang sebanyak 177 orang,” jelasnya dikutip dari laman kampus.

Ia menjelaskan, bahwa proses penerimaan mahasiswa dalam program PMM 4 tahun ini sudah dan terus diperbaiki sehingga mengurangi kendala mahasiswa terutama untuk memulai proses pembelajaran di UNAND. 

Penerimaan mahasiswa inbound dilakukan dengan pengalungan tanda peserta dari Wakil Rektor IV kepada perwakilan mahasiswa.

Melalui berbagai kisah sejarah soal budaya, politik, hingga teknologi, Wakil Rektor IV memberikan materi motivasi dan pembekalan kepada para mahasiswa untuk meningkatkan kesadaran bahwa kehadiran mereka di UNAND saat ini harus menumbuhkan semangat mereka dalam membangun bangsa ini. 

“Universitas Andalas ini diresmikan oleh M. Hatta, bukan untuk membuat kita jadi kaya atau jadi orang terkaya, tapi dengan tujuan untuk kejayaan bangsa. Siapa tahu, sepuluh dua puluh tahun ke depan, teman-teman kalian yang saat ini ada di samping kalian, adalah yang akan jadi DPR, jadi menteri, atau bahkan jadi presiden,” sebutnya. 

Menurutnya, kehadiran mahasiswa sebagai generasi muda sangat penting untuk meraih kembali kejayaan bangsa, melalui prestasi dan kiprah yang bermanfaat bagi bangsa. Hal itu sesuai dengan semboyan Universitas Andalas “Untuk Kedjajaan Bangsa”.  

Selain itu, mahasiswa juga disuguhkan dengan penampilan Tari Pasambahan dan Tari Piring khas Minangkabau, yang dibawakan langsung oleh Unit Kegiatan Mahasiswa BSTM (Bengkel Seni Tradisional Minangkabau).  

Mahasiswa PMM 4 Inbound UNAND akan melaksanakan perkuliahan selama satu semester dan seluruh program ditargetkan rampung pada Juni 2024 mendatang. (*/Fs)

Tag:

Baca Juga

Proyek Jalan Tol Sicincin-Bukittinggi segera dibangun akhir 2026 atau 2027 oleh Kementerian Pekerjaan Umum bersama HKI.
Menteri PU: Tol Sicincin-Bukittinggi Segera Dibangun
Tingkatkan Keselamatan Menjelang Lebaran, KAI Divre II Sumbar Lakukan Cek Lintas Kuraitaji-Cimparuh
Tingkatkan Keselamatan Menjelang Lebaran, KAI Divre II Sumbar Lakukan Cek Lintas Kuraitaji-Cimparuh
Pemko Padang akan melanjutkan kembali pembangunan trotoar di Pantai Padang pada 2026 ini. Penataan kawasan Pantai Padang ini masuk
Pembangunan dan Perbaikan Trotoar di Pantai Padang Dilanjutkan Tahun Ini
Pemko Padang sedang menyiapkan hunian tetap (huntap) di kawasan Simpang Haru. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR)
Pemko Padang Bakal Bangun 45 Unit Huntap di Simpang Haru
Menteri Pekerjaan Umum (PU), Dody Hanggodo, memastikan arus lalu lintas di jalan provinsi kawasan Lembah Anai, Kabupaten Tanah Datar,
Menteri PU Pastikan Jalur Lembah Anai Sudah Bisa Buka 24 Jam H-7 Lebaran
Menteri PU Dody Hanggodo meninjau pengerjaan bailey yang dibangun di jalan provinsi ruas Sicincin–Simpang Balingka di Malalak,
Menteri PU Kebut Fungsional Jalan Malalak Jelang Ramadan, 2 Jembatan Bailey Dibangun