UIN Imam Bonjol Padang Siapkan Beasiswa S2 Bagi Mahasiswa Berprestasi

Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang pada 2024 ini, menyiapkan beasiswa bagi sarjana terbaik untuk melanjutkan pendidikan.

UIN Imam Bonjol Padang menggelar rapat Rencana Aksi Kegiatan Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama 2024. [foto: UIN Imam Bonjol Padang]

Langgam.id - Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang pada 2024 ini, menyiapkan beasiswa bagi sarjana terbaik untuk melanjutkan pendidikan di Pascasarjana.

Beasiswa ini merupakan bentuk apresiasi dan motivasi agar mahasiswa bisa berlomba mengambil kesempatan melanjutkan cita-cita.

“Rektor dalam berbagai kesempatan agar mereka yang terbaik, prestasi akademik dan prestasi aktivis. Secara teknis akan diatur, dana akan disiapkan, tahun ini kita mulai,” ujar Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama, UIN Imam Bonjol Padang, Welhendri Azwar saat memimpin rapat Rencana Aksi Kegiatan Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama 2024, Kamis (18/1/2024).

Ia mengungkapkan bahwa UIN Imam Bonjol Padang, di awal tahun selalu merancang rencana aksi kegiatan agar tidak tumpang tindih dengan kegiatan lain.

Kegiatan kemahasiswaan terang Welhwndri, dirancang untuk memberikan peluang mahasiswa mengembangkan diri.

“Beasiswa S2 untuk mereka yang berprestasi di bidang akademik dan aktivis akan dirancang dengan ketat. Selama ini apresiasi sekadar piagam, kini kita berikan untuk S2,” ucap Welhendri dalam keterangan tertulis UIN Imam Bonjol Padang. (*/yki)

Baca Juga

Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang, Prof Dr Martin Kustati MPd membuka kegiatan NGOPI (Ngobrol Pendidikan Islam) yang
Buka Kegiatan NGOPI, Rektor UIN IB: Guru Miliki Peran Strategis Sebagai Agen Moderasi
SeIBa International Festival yang ke-3 tahun 2025 resmi dibuka oleh Rektor UIN Imam Bonjol Padang, Prof Martin Kustati MPd, Selasa
SeIBa International Festival 2025 UIN IB Dibuka, Hampir 500 Peserta Ikut Berpartisipasi
Jelang pembukaan, UIN Imam Bonjol Padang sambut kedatangan kontingen SeIBa Internasional Festival yang ketiga tahun 2025
Kedatangan Kontingen SeIBa International Festival UIN IB Padang Disambut di BIM
SeIBa International Festival 2025 UIN Imam Bonjol Padang sudah dimulai pada Senin (29/9/2025), meski pembukaan secara akbar akan digelar
Peserta Membeludak, SeIBa International Festival 2025 UIN IB Padang Dimulai 29 September
Delegasi dari lima negara dan 14 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) akan menghadiri event The 3rd SeIBa International Festival
5 Negara dan 14 PTKIN Bakal Hadiri The 3rd SeIBa International Festival 2025 UIN IB Padang
Program Studi Perbankan Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Imam Bonjol Padang mengadakan pembekalan bagi 170
UIN IB Padang Bekali 170 Mahasiswa Prodi Perbankan Syariah untuk Magang