Turnamen Volleyball SMPN 28 Bakal Diikuti 78 Tim Terbaik

Turnamen Volleyball SMPN 28 Bakal Diikuti 78 Tim Terbaik

Pembukaan Turnamen Volleyball SMPN 28 Padang. [

Langgam.id - Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 28 Padang menggelar turnamen volleybal ke-VIII. Turnamen yang telah dibuka Sabtu (20/10/2022) itu, bakal diikuti 78 tim terbaik di Kota Padang.

Kepala SMPN 28 Padang Sukasdianto menyebutkan lebih rinci, dari jumlah itu, tim pelajar putera sebanyak 24 tim, dan puteri 13 tim. Kemudian tim guru putra 21 tim, dan tim guru putri 20 tim.

Pertandingan akan dilaksanakan dalam delapan atau sembilan hari ke depan. Total hadiah termasuk uang pembinaan senilai Rp9 juta ditambah trofi.

Selain itu, tim juga akan memperebutkan Piala Bergilir Wali Kota Padang. "Turnamen ini juga kita gelar dalam rangka perayaan HUT SMPN 28 Padang yang ke-33," katanya.

Turnamen dibuka secara resmi oleh Wali Kota Padang diwakili Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Padang Arfian. Menurutnya, turnamen volleyball yang diadakan SMPN 28 Padang merupakan wadah menyalurkan minat dan bakat yang dimiliki para pelajar.

Berbagai turnamen atau event bakal mengasah kemampuan dan mengukur sejauh mana pembinaan voli di tingkat pelajar. Pemerintah Kota Padang memberikan apresiasi kepada SMPN 28 Padang yang telah mengadakan turnamen tersebut.

Baca Juga: Kementerian Kelautan Gelar Turnamen Foto dan Video Bawah Laut di Kawasan Mandeh

"Kami berharap melalui turnamen ini dapat melahirkan atlet-atlet yang andal dan dapat mengharumkan nama Kota Padang," kata Arfian didampingi Kabag Prokopim Amrizal Rengganis.

Dapatkan update berita terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

PKS Resmi Usung Muhammad Iqbal dan Amasrul di Pilkada Padang 2024
PKS Resmi Usung Muhammad Iqbal dan Amasrul di Pilkada Padang 2024
Satpol PP Padang mengamankan 21 muda-mudi di salah satu hotel di Kecamatan Padang Utara pada Selasa dini hari (16/7/2024).
Terjaring Razia di Hotel, 21 Muda-mudi Diamankan Satpol PP Padang
Satpol PP Padang menertibkan belasan bangunan liar yang berdiri di atas trotoar Kelurahan Padang Pasir, Kecamatan Padang Barat, Kamis
Langgar Perda, Belasan Bangunan Liar di Kelurahan Padang Pasir Ditertibkan Petugas
Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Padang, Fauzan Ibnovi mengatakan bahwa saat ini terdapat sekitar 777 koperasi di Kota Padang.
Diskop dan UKM Mencatat Ada Ratusan Koperasi Tidak Aktif di Padang
Investasi Sejak Dini
Perda Nomor 11 Tahun 2009, Tawarkan Kemudahan Investasi di Kota Padang
Sebanyak 2.122 kasus tuberculosis (TBC) ditemukan di Kota Padang hingga Juni 2024. Hal itu diungkapkan Pj Sekda Padang, Yosefriawan saat
2.122 Kasus TBC Ditemukan di Padang hingga Juni 2024, Terbanyak di Koto Tangah