TNI-Polri dan Warga Bersinergi Bersih-bersih Terminal di Pasaman Barat

Puluhan personel TNI-Polri dan masyarakat bersinergi menggelar aksi bersih-bersih di Terminal Bus Simpang Empat, Kabupaten Pasaman Barat. (Foto: Iyan)

Puluhan personel TNI-Polri dan masyarakat bersinergi menggelar aksi bersih-bersih di Terminal Bus Simpang Empat, Kabupaten Pasaman Barat. (Foto: Iyan)

Langgam.id - Jajaran Kodim 0305/Pasaman dan Polres Pasaman Barat bersama puluhan masyarakat melakukan aksi gotongroyong membersihkan area terminal bus Simpang Empat, Minggu (16/8/2020).

Danramil 02 Simpang Empat Kapten inf Lilik Surianto mengatakan, aksi bersih-bersih ini merupakan bagian kegiatan jelang perayaan HUT ke-75 RI. Selain itu juga bentuk karya bhakti TNI-Polri untuk membersihkan tumpukan sampah di terminal.

“Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan bersih dan asri menjelang peringatan HUT RI ke 75. Ini juga bagian dari sinergitas TNI-Polri dan masyarakat dalam setiap kegiatan," katanya kepada Langgam.id, Minggu (16/08/2020).

Menurutnya, aksi bersih-bersih terminal ini diikuti sekitar 150 orang. Mereka berasal dari berbagai elemen. Mulai dari TNI, Polri, masyarakat dan mahasiswa dan unsur Pemka Kabupaten Pasama Barat.

"Antusiasme masyarakat cukup tinggi dalam gotongroyong ini," katanya.

Selain membersihan area terminal, tim juga melakukan penyemprotan cairan disinfektan di loket-loket yang ada di terminal dan rumah masyarakat. Penyemprotan dilakukan dalam rangka upaya mencegah penyebaran covid-19 pasca ditemukannya empat orang positif di daerah tersebut.

"Kami mengajak masyarakat untuk memperingati HUT RI ke-75 dengan bersama-sama menjaga diri selama pandemi covid-19,” katanya.

TNI dan Polri juga berharap masyarakat dapat menjaga kebersihan di lingkungannya dan dapat menjaga diri selama masa pandemi covid-19 dengan menerapkan 3M (Memakai masker, Mencuci tangan dengan sabun, dan Menjaga jarak.(Iyan/ICA)

Baca Juga

Sebanyak 202 siswa mengikuti seleksi calon Paskibraka tingkat Pasaman Barat tahun 2024 di Balerong Pusako Anak Nagari Simpang Empat, Jumat
202 Siswa Ikuti Seleksi Calon Paskibraka Tingkat Pasaman Barat
Sebanyak 8.646 pengunjung menikmati keindahan Muaro Sasak dan Pohon Seribu di Kecamatan Sasak Ranah Pasisie, Kabupaten Pasaman Barat,
Pemkab Pasbar Targetkan Kunjungan Wisatawan ke Pantai Sasak 60 Ribu Orang Tahun Ini
Masyarakat Petani Pejuang Nagari Kapa Unjuk Rasa, Tuntut Janji Bupati Pasaman Barat
Masyarakat Petani Pejuang Nagari Kapa Unjuk Rasa, Tuntut Janji Bupati Pasaman Barat
Korem 032/Wirabraja mengadakan Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu di Lapangan RTH Imam Bonjol Padang pada Kamis (1/2/2024).
5 Ribu Personel TNI Disiapkan untuk Amankan Pemilu 2024 di Sumbar
Komandan Korem (Danrem) 032 Wirabraja, Brigjen TNI Rayen Obersyl
Prajurit Yonif 133/YS Padang Gugur Diserang KKB di Papua, Jenazah Tiba di Bandara Minangkabau Malam Ini
Koperasi, PSN, Konflik Agraria Air Bangis: Mereka yang Terhempas
Koperasi, PSN, Konflik Agraria Air Bangis: Mereka yang Terhempas