Tingkatkan Produksi Perikanan, KKP Beri Bantuan Rp1,23 Miliar untuk Nelayan Tarusan

dkp nelayan, nelayan tarusan

Nelayan di Pesisir Selatan. (Foto: Istimewa))

Langgam.id - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memberikan bantuan Rp1,23 miliar kepada nelayan di Pelabuhan Perikanan, Kecamatan Koto XI Tarusan, Kabupaten Pesisir Selatan Jumat (4/6/2021). Bantuan tersebut akan digunakan untuk usaha perikanan, pengolahan hasil perikanan, pemasaran dan budidaya ikan.

"Saya berharap kelompok dan nelayan yang menerima bantuan agar lebih giat berusaha dalam rangka meningkatkan ekonomi. Kemudian manfaatkan bantuan tersebut dengan sebaik-baiknya," kata Dirjen PDSPKP Kementerian Kelautan dan Perikanan, Artati Widiarti.

Adapun kelompok nelayan yang menerima bantuan antara lain, kelompok Harapan Jaya Bagan Sutera bergerak bidang usaha perikanan tangkap sebesar Rp 800 juta, Musrial usaha perikanan tangkap Rp 140 juta.

Berikutnya, Syafril Sani usaha perikanan tangkap Rp 140 juta, Afrijan usaha pengolah dan pemasar hasil perikanan Rp 40 juta dan Syafriyaldi usaha perikanan budidaya ikan lele Rp 115 juta.

Kadis Kelautan dan Perikanan Sumbar, Yosmeri mengatakan bantuan pemerintah untuk nelayan tersebut bertujuan meningkatkan usaha sektor perikanan. Seperti usaha perikanan tangkap, pengolah dan pemasar hasil perikanan, usaha perikanan budidaya lele dan lainnya.

"Kita juga melakukan pembinaan pada nelayan yang menerima bantuan, sehingga dapat meningkatkan usaha sektor perikanan," harapnya.(Ela)

Baca Juga

Pemprov Sumbar Asuransikan 7.000 Nelayan
Pemprov Sumbar Asuransikan 7.000 Nelayan
Jalan Baru Pesisir Selatan-Solok Persingkat Waktu Tempuh Jadi Hanya 1,5 Jam
Jalan Baru Pesisir Selatan-Solok Persingkat Waktu Tempuh Jadi Hanya 1,5 Jam
Langgam.id - Meningkatnya jumlah penderita DBD di Kelurahan Lubuk Buaya, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang membuat warga cemas.
Antisipasi DBD, Puskesmas Tanjung Makmur Lakukan Fogging di Kecamatan Silaut
Bendungan Irigasi Koto Kandis di Pesisir Selatan Mulai Diperbaiki
Bendungan Irigasi Koto Kandis di Pesisir Selatan Mulai Diperbaiki
Ketua KPU Pesisir Selatan, Aswandi mengungkapkan bahwa hanya dua pasangan bakal calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Pessel
KPU Pessel: Hanya 2 Paslon Bupati dan Wabup yang Konfirmasi Mendaftar di Pilkada 2024
Dinas Kesehatan Pesisir Selatan Lakukan RCA PIN Polio
Dinas Kesehatan Pesisir Selatan Lakukan RCA PIN Polio