Tim Pemenang Rusma Yul Anwar Klaim Menang di Pilkada Pesisir Selatan

Rusma-Rudi daftar ke KPU Pessel

Rusma-Rudi daftar ke KPU Pessel. (istimewa)

Langgam.id- Tim pemenang pasangan calon bupati dan wakil bupati Pesisir Selatan Rusma Yul Awnar-Rudi Hariansyah mengklaim kemenangan dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Rabu (9/12/2020).

Ketua Tim Koalisi Aprinal Tanjung mengatakan, berdasarkan data C1 yang dihimpun dari saksi, tim pasangan nomor urut 2 ini sudah mengantongi 123.858 suara.

Sementara itu, urutan kedua diikuti paslon nomor urut 1 Hendrajoni-Hamdanus dengan perolehan 83.449 suara. Paslon nomor urut 3 Dedi Rahmanto Putra-Afrianof Rajab peroleh 9.563 suara.

"Dari hasil C1 yang kita terima, kita hanya sedikit di Lengayang 6119 suara. Sedangkan Paslon 01 unggul mencapai 21307 suara dari total pemilih 27426," ujarnya Rabu malam (9/12/2020).

Namun, kata dia, pihaknya masih menunggu hasil hitungan resmi dari KPU. Sebab, hasil yang diperoleh saat ini merupakan hitungan internalnya.

"Tapi, kami yakin hitungan ini tidak akan jauh berubah. Karena itu semua kami peroleh dari hasil C1 yang dikumpulkan para saksi di TPS," ujarnya. (V)

Baca Juga

Perihal Peningkatan Transformasi Digital, Annisa Suci Ramadhani: Memastikan Pembangunan Infrastruktur Telekomunikasi Setiap Nagari di Dharmasraya
Perihal Peningkatan Transformasi Digital, Annisa Suci Ramadhani: Memastikan Pembangunan Infrastruktur Telekomunikasi Setiap Nagari di Dharmasraya
Bertemu Masyarakat Sikabau, Cabup Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani Janjikan Pembangunan Jembatan
Bertemu Masyarakat Sikabau, Cabup Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani Janjikan Pembangunan Jembatan
Annisa Suci Ramadhani Bakal Bangun RTH hingga Sediakan Beasiswa Gen Z di Dharmasraya
Annisa Suci Ramadhani Bakal Bangun RTH hingga Sediakan Beasiswa Gen Z di Dharmasraya
Warga Taluak Sikai Dharmasraya Minta Annisa Suci Ramadhani Perbaiki Jalan Rusak dan Sediakan Lapangan Kerja
Warga Taluak Sikai Dharmasraya Minta Annisa Suci Ramadhani Perbaiki Jalan Rusak dan Sediakan Lapangan Kerja
Bupati Dharmasraya Tinjau Progres Rehab Jembatan Gantung Lubuk Karak
Bupati Dharmasraya Tinjau Progres Rehab Jembatan Gantung Lubuk Karak
Kejati Sumbar melakukan penahanan terhadap Ade Chandra, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bagian Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Dharmasraya
Kejati Sumbar Tahan Plt Kabag Umum Dharmasraya, Diduga Korupsi Dana Operasional