Tim LPPD Dharmasraya Studi Komparatif ke Pemerintah Kota Tangerang

InfoLanggam – Asisten Administrasi Umum Setda Dharmasraya, Khairuddin bersama Kabag Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Marco Andreas berserta rombongan Tim Penyusun Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) Kabupaten Dharmasraya melakukan Studi Komparatif ke Pemerintah Kota (Pemko) Tangerang.

Kegiatan Studi Komperativ ini dilakukan Selasa, (23/7/2024). Rombongan Asisten Administrasi Umum Setda Dharmasraya diterima langsung oleh Kepala Bappeda Pemko Tanggerang, Yeti Rohaeti beserta jajarannya.

Menurut Khairuddin, kedatangan Tim Penyusun LPPD Kabupaten Dharmasraya ke Pemko Tanggerang adalah untuk belajar lebih detail tentang keberhasilan Pemko Tanggerang melakukan penyusunan LPPD di tahun 2022, dan penilaian yang dilakukan oleh Pemerintah Pusat dalam hal ini adalah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Sehingga berhasil meraih peringkat keempat tingkat nasional.

“Tim LPPD Kabupaten Dharmasraya langsung mendatangi Pemko Tanggerang adalah untuk belajar langsung bagaimana mereka menyusun LPPD nya dengan baik dan sesuai dengan harapan dari Kemendagri. Oleh karena itu penting bagi Tim LPPD Dharmasraya untuk melakukan Studi Komperativ ke Pemkot Tanggerang,” ujar Khairuddin.

“Karena Pemko Tanggerang, mampu meraih peringkat empat tingkat nasional. Dan ini merupakan suatu prestasi yang sangat luar biasa. Sehingga kita dapat menggali ilmu lebih dalam, serta mendapatkan kiat kiat dari Tim LPPD Pemko Tanggerang,” kata Khairuddin yang diaminkan oleh Marco Andreas.

Sedangkan menurut Kepala Bappeda Pemko Tanggerang, keberhasilan mereka melakukan penyusunan LPPD sehingga meraih peringkat keempat tingkat nasional adalah Tim LPPD Kota Tangerang terus melakukan koordinasi dan berkolaborasi dengan seluruh OPD yang ada di Kota Tanggerang.

Dan yang membedakan penyusunan LPPD di Pemkot Tanggerang adalah, yang berperan penting dalam penyusunan LPPD adalah Bappeda Kota Tanggerang. Bahkan di Indonesia hanya ada dua daerah yang Bappeda nya sebagai tim inti penyusun LPPD, salah satunya adalah Kota Tangerang.

“Alasan kenapa Bappeda sebagai tim inti pemegang kendali penyusunan LPPD adalah karena Bappeda sejak awal telah melakukan perencanaan, penyusunan, dan langsung melakukan evaluasi akhir dari penyusunan LPPD sebelum ke di reviu oleh Inspektorat,” kata Kepala Bappeda Pemko Tanggerang.

Di Pemko Tanggerang memang berbeda dari tim LPPD Kabupaten/Kota lainnya. Karena sejak awal sebelum penyusunan, Pemko Tanggerang sudah melakukan koordinasi terlebih dahulu kepada seluruh OPD pelaksanaan penyusunan LPPD.

Dan ini dilakukan di awal tahun sebelum pelaksanaan LPPD berlangsung, Pemko Tanggerang sudah terlebih dahulu melakukan sosialisasi kepada seluruh OPD tentang Indikator Kinerja Kunci outcome (hasil) dan output (keluaran) capaian kinerja penyelenggaraan pemerintah. Antara lain urusan wajib pelayanan dasar, urusan wajib non pelayanan dasar dan urusan penunjang.

Oleh karena itu pada saat awal tahun mulai pelaksanaan penginputan LPPD, semua data yang dibutuhkan sudah terkumpul dan dapat direviu oleh Inspektorat. Sehingga Pemko Tangerang tidak pernah terlambat dalam hal pelaporan LPPD, dan meraih peringkat keempat tingkat nasional.

Dari hasil studi komparatif di Pemko Tanggerang, Khairuddin memberikan apresiasi yang sangat besar kepada Kota Tangerang. Karena dis sana tim penyusunan LPPD bukan hanya melakukan koordinasi saja. Akan tetapi setelah melakukan koordinasi, mereka juga berkolaborasi dengan seluruh tim LPPD.

“Kita harus menggali seluruh ilmu yang ada di Pemko Tanggerang ini, di sini kita banyak belajar untuk melakukan penyusunan LPPD di Kabupaten Dharmasraya sehingga meraih hasil yang lebih baik lagi kedepannya. Bahkan target Dharmasraya dapat masuk lima besar, atau tiga besar,” harap Khairuddin. (*)

Baca Juga

Inovasi Kartu Digital Sungai Rumbai Sehat untuk Eradikasi Stunting (KARDI SARAS) milik Pemkab Dharmasraya berhasil meraih penghargaan OPSI
Inovasi KARDI SARAS Puskesmas Rumbai Dharmasraya Raih Penghargaan OPSI KIPP 2025
Wagub Sumbar Vasko Ruseimy bersama Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani meresmikan sekaligus membuka pelayanan Samsat Nagari Samnag
Optimalkan Penerimaan Daerah, Samsat Nagari Hadir di Sungai Rumbai Dharmasraya
DPRD Dharmasraya menggelar Sidang Paripurna Istimewa dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun ke-22 Kabupaten Dharmasraya di Ruang
Sidang Paripurna Istimewa HUT ke-22 Dharmasraya, Bupati Paparkan Progres Pembangunan
Pemkab Dharmasraya menggelar acara pisah sambut Kapolres Dharmasraya dari AKBP Purwanto Hari Subekti kepada AKBP Kartyana Widyarso
Kapolres Dharmasraya Berganti, Bupati Harap Sinergi dan Kolaborasi Terjalin Semakin Kuat
Jalan Santai HUT Ke-22 Dharmasraya, Warga Sialang Gaung Dapat Motor
Jalan Santai HUT Ke-22 Dharmasraya, Warga Sialang Gaung Dapat Motor
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani menerbitkan Surat Edaran Nomor 300/600/Satpol PP Damkar-2025 tentang Penertiban Tempat Hiburan
Tindak Tegas Pelanggar Aturan, Bupati Dharmasraya Terbitkan SE Penertiban Tempat Hiburan