Tim ERT Semen Padang Ikuti Ajang Sumatera Fire And Rescue Challenge

Tim ERT Semen Padang Ikuti Ajang Sumatera Fire And Rescue Challenge

Manajemen Semen Padang bersama tim ERT. (Foto: Dok. Humas)

Langgam.id - PT Semen Padang melepas Emergengy Responce Team (ERT) untuk mengikuti ajang Sumatera Fire And Rescue Challenge (SFRC) yang akan berlangsung di Tanjung Enim, Sumatera Selatan pada 19-22 Februari 2024.

Ditandai dengan penyerahan bendera Pataka, pelepasan itu dilakukan oleh Direktur Utama (Dirut) PT Semen Padang, Indrieffouny Indra di sela-sela penutupan Bulan K3 Nasional PT Semen Padang yang digelar di Gedung Serba Guna (GSG) PT Semen Padang.

Turut hadir pada acara tersebut, Direktur Keuangan & Umum PT Semen Padang, Direktur Operasi PT Semen Padang, Pri Gustari Akbar, dan sejumlah staf pimpinan di lingkungan PT Semen Padang.

Dirut PT Semen Padang, Indrieffouny Indra mengatakan, ajang SFRC ini merupakan kegiatan perlombaan berbagi ilmu untuk meningkatkan kemampuan bersama, khususnya dalam hal penyelamatan (rescue).

“Ini kegiatan perlombaan pertama untuk skala Sumatera. Sebelumnya, Semen Padang juga pernah mengirim tim untuk mengikuti skala nasional di Banyuwangi, dan pada saat itu kita mendapat juara harapan I. Mudah-mudahan pada ajang SFRC ini kita bisa mendapatkan yang terbaik,” katanya, Senin (19/2/2024).

Ajang SFRC ini, lanjutnya, merupakan bentuk partisipasi PT Semen Padang. "Namun yang lebih penting lagi, bagaimana berbagai pelatihan dan persiapan yang dikuti tim ERT, bisa diaplikasikan pada aktivitas sehari-hari di lingkungan atau unit kerja," ujarnya.

Sementra itu, Kepala Unit Perencanaan & Pengawasan Tambang Ilham Akbar pada acara pelepasan ERT itu menambahkan, tim yang diberangkatkan ke Muara Enim ini telah melakukan persiapan dengan menggelar latihan rutin dan meningkatkan ketangkasan sejak tiga bulan lalu.

“Kita berangkatkan sebanyak 14 orang, tetapi yang akan bertanding itu hanya 8 orang, jadi 6 orang sisanya sebagai cadangan,” ungkap Ilham yng juga merupakan Ketua Bulan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Nasional PT Semen Padang.(*/Fs)

Tag:

Baca Juga

Jaga Stabilitas Harga, Pemko Payakumbuh Gelar Pasar Murah
Jaga Stabilitas Harga, Pemko Payakumbuh Gelar Pasar Murah
UNAND Kerjasama dengan BPKH, Perkuat Penelitian dan Program Kemaslahatan
UNAND Kerjasama dengan BPKH, Perkuat Penelitian dan Program Kemaslahatan
BMKG mencatat sejumlah daerah di Sumatra Barat (Sumbar) berpotensi diguyur hujan lebat pada Jumat-Sabtu (7-8/3/2025). Hujan yang
Sejumlah Daerah di Sumbar Berpotensi Diguyur Hujan Besok dan Lusa
Salah satu isu penting yang tertulis tegas di dalam UU No. 1 Tahun 2025 tentang Perubahan Ketiga atas Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2003 BUMN
Keliru Pikir Kekayaan BUMN Bukan Kekayaan Negara
Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani dan Wabup Leli Arni menerima Surat Keputusan (SK) Pelantikan dari Kementerian Dalam Negeri
Terima SK Pelantikan, Annisa-Leli Siap Jalankan Program Pembangunan Sesuai Visi dan Misi
Wali Kota Padang Fadly Amran dan Wawako Maigus Nasir menerima surat keputusan (SK) dari Gubernur Sumbar untuk memimpin Kota Padang periode
Wako Fadly Amran dan Wawako Maigus Nasir Terima SK Pimpin Kota Padang