Terkait Pileg dan Pilpres, Ikatan Alumni Unand Keluarkan Maklumat

Terkait Pileg dan Pilpres, Ikatan Alumni Unand Keluarkan Maklumat

Gerbang kampus Universitas Andalas. (Foto: unand.ac.id)

Langgam.id - Ikatan Alumni Universitas Andalas (IKA Unand) mengeluarkan maklumat terkait pemilihan presiden dan pemilihan legislatif 2019.

Maklumat yang diterima Langgam.id itu, ditandatangani Ketua Harian Dewan Pengurus Pusat Surya Tri Harto dan Sekretaris Jenderal Reni Mayerni serta dikeluarkan Rabu (23/1/2019).

Dalam lima pin maklumat tersebut, IKA Unand menegaskan tidak terikat dengan organisasi sosial atau organisasi politik manapun.

"Alumni bebas untuk menentukan dan menyalurkan aspirasi dan pilihan politiknya yang berbeda dan beragam serta dijamin konstitusi," tulis Surya.

Apabila ada alumnus atau kelompok alumni Unand yang menyampaikan dan menyalurkan aspirasi dan pilihan politiknya dalam berbagai bentuk, katanya, maka hal tersebut merupakan inisiatif para alumnus secara individu dan bukan merepresentasikan sikap IKA Unand secara organisasi.

IKA Unand menghormati hak individu alumnus atau kelompok alumni dalam beraktivitas menyalurkan aspirasi dan pilihan politiknya. "Baik dalam keikutsertaan sebagai calon anggota legislatif, tim sukses, relawan atau bentuk partipasi lain."

Selain mengimbau agar menjaga nama baik almamater, IKA Unand juga menegaskan agar individu alumnus atau kelompok alumni tersebut tidak mengatasnamakan IKA Unand secara organisasi.

Juga diminta tidak menggunakan logo atau nama resmi IKA Unand serta tidak menggunakan logo Universitas Andalas sebagai bentuk penghormatan kepada independensi almamater Unand. (HM)

Baca Juga

Hindari Jerat Pinjol, PT Pegadaian Ajak Mahasiswa UNAND jadi Agen Tambah Penghasilan
Hindari Jerat Pinjol, PT Pegadaian Ajak Mahasiswa UNAND jadi Agen Tambah Penghasilan
Bahas Potensi Bisnis, UNAND Hadirkan Pemilik The Balcone Suites & Resort
Bahas Potensi Bisnis, UNAND Hadirkan Pemilik The Balcone Suites & Resort
Rektor UNAND Laksanakan Putusan PTUN terkait Jabatan Ketua LPM
Rektor UNAND Laksanakan Putusan PTUN terkait Jabatan Ketua LPM
Bentuk Satgas PPK, UNAND Komit Zero Tolerance Terhadap Kekerasan
Bentuk Satgas PPK, UNAND Komit Zero Tolerance Terhadap Kekerasan
Debat publik pertama calon gubernur dan wakil gubernur Sumatra Barat yang diselenggarakan pada Rabu (13/11/2024), mendapat tanggapan
Akademisi Unand: Debat Calon Gubernur Sumbar Kurang Konkret Bahas Tata Kelola Pemerintahan yang Baik
Rektor UNAND Laksanakan Putusan PTUN, Khairul Fahmi Tolak Duduki Jabatan WR II
Rektor UNAND Laksanakan Putusan PTUN, Khairul Fahmi Tolak Duduki Jabatan WR II