Terguling di Padang, Minibus Tabrak 5 Unit Mobil Saat Parkir

Terguling di Padang, Minibus Tabrak 5 Unit Mobil Saat Parkir

Kondisi mobil minibus usai terguling di Jalan AR Hakim, Padang Selatan Kota Padang, Minggu (12/12/2021). (Irwanda Saputra)

Langgam.id - Kecelakaan terjadi di Jalan AR Hakim, Padang Selatan Kota Padang, Minggu (12/12/2021) sekitar pukul 16.00 WIB. Enam kendaraan dilaporkan terlibat dalam kecelakaan beruntun ini.

Diketahui, minibus Honda Jazz BA 1160 RL melaju dengan kecepatan tinggi. Padahal di kawasan kecelakaan jalanan cukup sempit dan ramai.

Akibatnya, lima kendaraan yang sedang parkir ditabrak. Bahkan Honda Jazz terguling beberapa kali.

Pihak kepolisian saat ini sedang melakukan pendataan dan memeriksa saksi-saksi. Informasi sementara rem mobil tiba-tiba blong saat kejadian.

"Mobil ini datang dari arah Barat dengan kencang. Mobil Honda Jazz terguling beberapa kali hingga menabrak mobil parkir lainnya," kata salah seorang warga, Romi, 34 di sekitar lokasi kejadian.

Belum diketahui adanya korban jiwa dalam kecelakaan ini. Sementara, sejumlah kendaraan yang terlibat kecelakaan masih berada di lokasi.

Pantauan lapangan, kondisi terparah Daihatsu Ayla BA 1283 OT hingga ringsek di bagian depan. Kemudian, Jeep B 1607 NZ, Toyota Etios Valco BA 1738 BW dan Toyota Yaris BA 1250 BB.

Sedangkan mobil lainnya yang diserempet mengalami kondisi tak begitu parah saat meninggalkan lokasi kecelakaan. Pihak kepolisian masih melakukan olah tempat kejadian perkara saat berita ini diturunkan. (*)

Baca Juga

Laju Inflasi di Sumbar Stabil Selama Pandemi Corona
Rekor dalam Sewindu, Inflasi Sumbar 2022 Tembus 7,43 Persen
Calon Kepala Dinas Kesehatan Sumbar, formasi cpns
Tutup Tahun 2022, Pemprov Sebut Realisasi Belanja APBD Sumbar Mencapai 94,95 Persen
Pemkab Tanah Datar bekerja sama dengan provider, saat ini sedang membangun tiga tower Base Transceiver Station (BTS) di bawah
23 Nagari dan Desa di Sumbar Tak Bersinyal, 221 Lainnya Jaringan Lemah
63 Persen Warga Sumbar Telah Mengakses Internet, Berikut Data BPS Per Kabupaten dan Kota
63 Persen Warga Sumbar Telah Mengakses Internet, Berikut Data BPS Per Kabupaten dan Kota
Polisi Ringkus 2 Tersangka Begal di Padang, Todong Driver Ojek Online Pakai Airsoft Gun
Polisi Ringkus 2 Tersangka Begal di Padang, Todong Driver Ojek Online Pakai Airsoft Gun
Polresta Padang Tangkap 9 Remaja: Sita Samurai dan Celurit, Diduga Pelaku Tawuran
Polresta Padang Tangkap 9 Remaja: Sita Samurai dan Celurit, Diduga Pelaku Tawuran