Tengah Malam, Mentawai Diguncang Gempa 5,0 Magnitudo

Tengah Malam, Mentawai Diguncang Gempa 5,0 Magnitudo

Lokasi gempa Mentawai (BMKG Padang Panjang)

Langgam.id - Gempabumi mengguncang Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatra Barat (Sumbar) sekitar pukul 23.47 WIB, Minggu (14/7/2019).

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Padang Panjang mencatat, paremeter sementara, gempabumi ini berkekuatan 5,0 magnitudo.

Gempa ini berada di 2,35 LS, 99,69 BT pada kedalaman 49 kilometer bagian Selatan Sumatra. Lokasi gempa berada di 36 kilometer Tenggara Tuapejat, 39 kilometer Tenggara Kepulauan Mentawai.

Dari analisis BMKG Padang Panjang, gempabumi ini tidak berpotensi tsunami. Namun, dari laporan yang diterima petugas BMKG Padang Panjang, getaran gempa dirasakan warga di Kecamatan Sipora Utara dan Kecamatan Sipora Selatan. Masyarakat Sipora mayoritas merasakan gempa. (*/rls)

Baca Juga

Pemko Padang akan menggelar beberapa kegiatan dalam rangka Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) Tingkat Kota Padang.
Peringatan Gempa 30 September di Padang Tahun Ini Digelar dengan Nuansa Berbeda
Pemko Padang bakal menggelar Peringatan Gempa 30 September pada tahun ini yang dilaksanakan di Tugu Gempa, depan Museum Adityawarman.
15 Tahun Berlalu, Berikut Rangkaian Peringatan Gempa 30 September di Padang
Sebanyak 14 gempa bumi terjadi di wilayah Sumatra Barat (Sumbar) dan sekitarnya selama periode 16-22 Agustus 2024. Tidak terdapat gempa bumi
14 Gempa Terjadi di Sumbar Selama Periode 16-22 Agustus 2024
Gunung Marapi di Sumbar kembali erupsi pada Jumat (23/8/2024) pukul 22.27 WIB. Pada waktu yang bersamaan gempa di Bukittinggi.
Jumat Malam, Gunung Marapi Erupsi dan Gempa di Bukittinggi Terjadi Bersamaan
Lima kali gempa terjadi di wilayah Sumatra Barat pada Jumat malam (9/8/2024) hingga Sabtu dini hari (10/8/2024). Empat kali gempa tersebut
BMKG Catat Terjadi 5 Kali Gempa di Bukitttinggi dan Agam Semalam
Selama Juli 2024, terdapat 63 kali kejadian gempa bum yang tersebar di wilayah Sumatra Barat (Sumbar) dan sekitarnya.
63 Gempa Terjadi di Sumbar Sepanjang Juli 2024, 2 Kali Dirasakan