Teknik Pertanian Berkarya: "Transformasi Pasca Panen di Nagari Ketaping"

PalantaLanggam - Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (TPB) dari Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Andalas, telah mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat di Nagari Ketaping, Batang Anai, Padang Pariaman pada Kamis (29/2) yang lalu.

Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam mengatasi tantangan pasca panen pada produk pertanian. Acara tersebut mengundang dua pemateri, yaitu Professor Norhashila Hashim dari Universiti Putra Malaysia dan Khandra Fahmy dari Universitas Andalas.

Tujuan utama kegiatan ini adalah memberikan strategi untuk mengembangkan sektor pertanian di Nagari Kasang, serta mengidentifikasi kebutuhan dan sarana pendukung yang diperlukan dalam proses pasca panen. Hal ini diharapkan dapat menjadi masukan bagi kebijakan ketahanan pangan daerah. Masyarakat diberikan pengetahuan mengenai kemajuan teknologi dan praktik yang efektif dalam memperpanjang umur simpan produk pertanian, khususnya cabai.

Ketua Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem Fateta Unand Renny Eka Putri, menjelaskan bahwa kegiatan pengabdian masyarakat ini merupakan bagian dari Tridharma perguruan tinggi, yang mencakup pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

Salah satu fokus kegiatan ini adalah perlakuan terhadap cabai pasca panen, dengan tujuan mengurangi kerugian hasil panen akibat kerusakan. Sekretaris Nagari Ketaping Samsurizal, menyambut baik kegiatan ini dengan harapan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dalam mempertahankan hasil panen mereka.

Profesor Norshashila Hashim dari UPM menekankan pentingnya penanganan pasca panen, termasuk pendinginan, pembersihan, pengoperasian, pembungkusan, dan penyimpanan hasil panen untuk memastikan kualitas terbaik yang diterima oleh konsumen.

Beliau juga menyoroti isu ketahanan pangan global dan peran penting penanganan pasca panen dalam mengurangi pemborosan makanan.

Departemen TPB memperkenalkan penemuan terkait penanganan pasca panen, di mana Khandra Fahmy sebagai dosen TPB memperkenalkan sebuah alat yang menggunakan sinar Ultraviolet-C (UVC) untuk memperpanjang masa simpan cabai dan produk pertanian lainnya.

Harapan besar terletak pada manfaat alat ini bagi masyarakat Nagari Ketaping dan penggunaannya yang optimal. Kehadiran Departemen TPB dianggap sebagai kebanggaan bagi masyarakat Nagari Ketaping karena kontribusi ilmu pengetahuan dan penemuan yang diberikan bermanfaat bagi masalah pasca panen di wilayah tersebut. (*)

Baca Juga

Langgam.id - Lembaga SURI menggelar pameran Pemanfaatan Iluminasi Naskah Kuno Menjadi Motif Kain Minangkabau di Unand.
53 Proposal PKM UNAND Lolos Pendanaan Kemendikbudristek
RS Unand Bertekad Menjadi Destinasi Wisata Medis di Asia Tenggara
RS Unand Bertekad Menjadi Destinasi Wisata Medis di Asia Tenggara
Rumah Sakit Universitas Andalas (Unand) saat ini sudah dilengkapi dengan peralatan yang canggih. Selain itu, rumah sakit ini juga didukung
Cegah Pasien Berobat Keluar Negeri, Ini Upaya yang Dilakukan RS Unand
Content Creator For Business : Strategi Efektif Membangun Brand Awareness
Content Creator For Business : Strategi Efektif Membangun Brand Awareness
TANAH ULAYAT TOL PADANG-PEKANBARU
Wacana Penghapusan Insentif Guru Dalam Model Fungsi Utilitas
Tingkatkan Kualitas Program Siaran Televisi di Sumbar, KPI Pusat Sambangi Unand
Tingkatkan Kualitas Program Siaran Televisi di Sumbar, KPI Pusat Sambangi Unand