Tebing Retak Awal Petaka Longsor yang Menimbun 2 Korban di Padang

Tebing Retak Awal Petaka Longsor yang Menimbun 2 Korban di Padang

Longsor di area penambangan tanah clay di  Gunung Sariak, Kecamatan Kuranji, Kota Padang. (Foto: Irwanda)

Langgam.id - Dua orang pekerja di kawasan penambangan tanah clay di  Gunung Sariak, Kecamatan Kuranji, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar) tertimbun longsor. Satu orang pekerja dinyatakan meninggal dunia dan satu orang lainnya masih dalam proses pencarian.

Peristiwa longsoran tanah clay ini terjadi pada Kamis (14/11), sekitar pukul 13.30 WIB. Korban yang dinyatakan meninggal dunia bernama Sukri (50) yang bekerja sebagai sopir truk. Sedangkan korban yang masih dalam pencarian bernama Arif Rahman Hakim (22). Ia merupakan operator alat berat excavator.

Koordinator Rescue Basarnas Padang, Agus Saputra, mengatakan peristiwa ini terjadi saat para pekerja sedang melakukan aktivitas pertambangan. Kemudian, muncul retakan tanah di tebing hingga menimbulkan longsor dan menimbun para pekerja.

"Operator excavator sedang memasukkan tanah ke truk. Lalu muncul retakan tanah di tebing yang kemudian menimbulkan longsor dengan luas area 25 meter persegi," ujarnya.

Proses pencarian setidaknya melibatkan empat alat berat excavator. Titik fokus pencarian pun dilakukan sejauh radius 10 meter dari area reruntuhan material longsor.

"Informasi dari rekan sesama pekerja, korban (Arif) tertimbun masih sekitar alat berat miliknya," tutur Ryan. (Irwanda/RC)

Baca Juga

Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
Sitinjau Lauik Longsor, Jalan Padang-Solok Tak Bisa Dilewati
Sitinjau Lauik Longsor, Jalan Padang-Solok Tak Bisa Dilewati
Curah hujan tinggi disertai angin ribut (siklon) menyebabkan banjir dan longsor di beberapa daerah di Kabupaten Sijunjung, Kamis (27/2/2025).
Hujan Deras, Sejumlah Wilayah di Sijunjung Dilanda Banjir dan Longsor
Banjir dan longsor melanda Kabupaten Limapuluh Kota. Dua bencana tersebut disebabkan tingginya intensitas hujan sejak Rabu hingga
Banjir dan Longsor Landa Limapuluh Kota, Akses Jalan Sumbar-Riau Sempat Terputus
Hujan deras disertai angin kencang melanda Kabupaten Solok, Sumbar, sejak Rabu hingga Kamis (26-27/2/2025). Akibatnya sembilan daerah
9 Daerah di Kabupaten Solok Dilanda Banjir, Longsor dan Pohon Tumbang
Fadly Amran Calon Wali Kota Padang
Begini Profil Fadly Amran, Walikota Padang yang Baru