Tak Sepakat Soal Biaya Transpor, Semen Padang FC Batalkan Uji Coba Lawan Persipura

Langgam.id - Klasemen sementara untuk putaran pertama Liga 2 musim 2022, Semen Padang FC masih bertahan di posisi ketiga.

Logo Semen Padang FC. [Foto: Dok. Semen Padang FC]

Langgam.id - Manajemen Semen Padang FC membatal pertandingan uji coba melawan klub asal Papua, Persipura di Stadion Haji Agus Salim Kota Padang. Alasannya, karena tidak ada kesepakatan soal biaya transportasi.

CEO Semen Padang FC, Win Bernadino mengatakan, rencana uji coba digelar setelah Persipura mengikuti training camp ke Jakarta dan kemudian selanjutnya ke Padang. Rencananya, kata Win, minggu kedua Agustus, namun akhirnya dibatalkan.

"Batal rencana pertandingan dengan Persipura, tetapi lewat surat mereka tidak membahas dengan detail alasanya, alasan batalnya karena mereka tidak bisa memenuhi permintaan kita saja," ujar Win, Kamis (11/8/2022).

Dia mengakui, ada sejumlah permintaan dari Persipura, namun satu di antaranya tidak bisa dipenuhi, yaitu soal biaya transportasi pemain dan rombongan Persipura. Sementara, permintaan lain bisa dipenuhi oleh manajemen Kabau Sirah, seperti penginapan.

"Transportasi mereka dari Papua ke Padang tidak bisa kita penuhi, lumayan besar juga biayanya, itu kalau dari Jayapura ke Padang pulang pergi bisa mencapai Rp10 juta sampai dengan Rp12 juta per orang," ungkapnya.

Semen Padang FC, lanjut Win, menginginkan jumlah pemain Persipura yang datang untuk satu tim saja, yaitu sekitar belasan orang untuk mengikuti uji coba. Namun, Persipura menginginkan semua pemainnya yang dibawa ke Padang, hal ini yang memberatkan manajemen.

"Wajar saja kita minta itu, soalnya masalah penginapan dan lainnya kita tanggung semua, bayangkan saja kalau ada 30 orang, berapa duit yang dikeluarkan? tidak akan mungkin juga ketutup sama tiket kita," ucapnya.

Baca juga: Dibebankan Biaya Sewa, Semen Padang FC Batal Gelar Latihan di Stadion Haji Agus Salim

Batalnya pertandingan melawan Persipura, manajemen Semen Padang FC akan mencari alternatif dengan tim lain. Targetnya dengan tim setara yang bermain di Liga 2. Pihaknya sedang terus menjalin komunikasi dengan tim lain.

Ikuti berita Sumatra Barat hari ini, terbaru dan terkini dari Langgam.id.  Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Sesar Sianok Picu Gempa M 4,6 di Padang Panjang
Sesar Sianok Picu Gempa M 4,6 di Padang Panjang
Desain surat suara untuk PSU pada 13 Juli 2024 nanti sudah disetujui oleh 16 calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dapil Sumbar.
PSU Pasaman, Pengamat UNAND Nilai Tantangannya adalah Menumbuhkan Kepercayaan Publik
Semen Padang Menang Dramatis 3-2 atas PSIS, Dua Gol Dianulir VAR
Semen Padang Menang Dramatis 3-2 atas PSIS, Dua Gol Dianulir VAR
AJI, IJTI, PFI Kompak Tolak Kredit Rumah Khusus untuk Jurnalis
AJI, IJTI, PFI Kompak Tolak Kredit Rumah Khusus untuk Jurnalis
Pacu Biduak Ajang Nostalgia Perantau Taluak
Pacu Biduak Ajang Nostalgia Perantau Taluak
Gubernur Mahyeldi Minta Seluruh Penyedia Jasa Transportasi dan Pengelola Objek Wisata Patuhi Standar Keselamatan
Gubernur Mahyeldi Minta Seluruh Penyedia Jasa Transportasi dan Pengelola Objek Wisata Patuhi Standar Keselamatan