Banyak dari masyarakat yang memilih untuk memberikan self reward kepada dirinya, namun dibalik itu semua tentu ada dampak negatif yang akan dirasakan
Memberikan apresiasi kepada diri sendiri, atau yang lebih sering dikenal dengan sebutan self reward, setelah melakukan hal dan juga kegiatan yang cukup panjang memang biasa dilakukan. Bahkan hal ini juga banyak diterapkan oleh masyarakat.
Namun, jika diperhatikan secara mendalam, ada beberapa kasus yang membuat teknik self reward ini akan berdampak buruk kepada diri, atau dalam artian berakibat buruk jika dilakukan secara terus menerus dan lupa akan makna sebenarnya dari self reward itu sendiri.
Baca juga: Kenali 5 Penyebab Mood Sering Berubah
Dibalik bentuk positif yang akan dirasakan setelah memberikan apresiasi kepada diri sendiri, ada beberapa hal yang tentunya juga bisa membahayakan.
Berikut ini beberapa bentuk yang bisa membahayakan dan merugikan diri sendiri jika terus terusan memberikan self reward yang dikutip dari beberapa sumber
Membuat Dompet Sekarat
Sebenarnya penghargaan kepada diris setelah melewati proses yang panjang itu biasa, namun jika dilakukan dengan tujuan untuk membeli suatu barang yang mahal, atau ke tempat wisata yang mahal bisa menimbulkan kerugian tersendiri bagi seseorang.
Sehingga makna dari self reward itu sendiri akan langsung berubah menjadi tingkah laku yang boros dan hasilnya akan membuat seseorang kehabisan uang sebelum tanggalnya.
Menjadikan Penghargaan Tersebut Tidak Spesial
Perlu diketahui, jika seseorang memberikan self reward secara berlebihan atau terus menerus, akan mengakibatkan rasa kejenuhan dan bosan.
Bahkan tidak sedikit pula nantinya yang akan berfikir self reward tersebut tidak menjadi berkesan karena akan diterima setiap waktu.
Merubah Tujuan
Memberikan apresiasi kepada diri secara berlebihan, dapat membuat tujuan yang awalnya sudah direncanakan berubah.
Baca juga: 4 Langkah yang Bisa Dilakukan Agar Sayur Tetap Awet dan Segar
Misalnya saja seseorang yang bekerja dengan tujuan ingin membeli rumah, namun karena adanya self reward tujuan tersebut sedikit demi sedikit tidak akan lagi terwujud.
Itulah beberapa bentuk negatif dari self reward jika dilakukan secara terus terusan dan berlebihan.