Susunan Pemain Semen Padang vs Persis Solo di Pekan ke-7 BRI Liga 1 2024/2025

Semen Padang FC berhasil unggul 1-0 dari Persik Kediri pada babak pertama berkat gol yang diciptakan oleh Cornelius Stewart.

Para pemain Semen Padang FC. [foto: Semen Padang FC]

Langgam.id – Semen Padang akan menjamu Persis Solo dalam laga pekan ke-7 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Pakansari pada Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 15.30 WIB.

Kedua tim sama-sama berada dalam kondisi kurang ideal. Semen Padang masih tertahan di peringkat ke-17 dengan hanya meraih tiga poin dari enam laga yang telah dilalui. Di sisi lain, Persis Solo juga meraih hasil serupa dengan tiga poin dari enam pertandingan. Laga ini menjadi kesempatan bagi kedua tim untuk mencari kemenangan dan meningkatkan posisi mereka di klasemen sementara.

Baik Semen Padang maupun Persis Solo baru saja melakukan pergantian pelatih. Semen Padang kini dilatih oleh Eduardo Almeida setelah menggantikan Hendri Susilo, sementara Persis Solo menunjuk Yogie Nugraha sebagai pelatih caretaker menggantikan Milomir Seslija.

Berikut prediksi susunan pemain dari kedua tim yang akan diturunkan pada laga ini:

Perkiraan Susunan Pemain:

Semen Padang (4-3-3)

  • Kiper: Teguh Amiruddin
  • Bek: Dodi Alekvan Djin, Jan Carlos Vargas, Kim Min-gyu, Miftah Sani
  • Gelandang: Tin Martic, Bruno Dybal, Muhammad Iqbal
  • Penyerang: Cornelius Stewart, Kenneth Ngwoke, Firman Juliansyah

Pelatih: Eduardo Almeida

Persis Solo (4-3-3)

  • Kiper: M. Riyandi
  • Bek: Eky Taufik, Eduardo Kunde, Ricardo Lima, Kaka
  • Gelandang: F. Aranda, Sho Yamamoto, Sutanto Tan
  • Penyerang: Irfan Jauhari, Ramadhan Sananta, Moussa Sidibe

Pelatih: Yogie Nugraha (*/Yh)

Tag:

Baca Juga

Fenomen tanah amblas (sinkhole) terjadi di Jorong Tepi, Nagari Situjuah Batua, Kecamatan Situjuah Limo Nagari, Lereng Gunung Sago,
Kata Guru Besar UNAND Soal Fenomena Sinkhole di Limapuluh Kota
Pemain Semen Padang FC saat sesi latihan beberapa waktu lalu.
Semen Padang FC Kembali Bidik Dua Pemain Asing Baru
Wakil Wali Kota Payakumbuh Elzadaswarman mengajak masyarakat untuk kembali menghidupkan masjid sebagai pusat pembinaan keagamaan, magrib
Wawako Payakumbuh Ajak Hidupkan Kembali Magrib Mengaji Bagi Generasi Muda
Bupati Padang Pariaman John Kenedy Azis (JKA) mengatakan bahwa Kementerian Pekerjaan Umum (PU) melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya telah
Normalisasi SPAM, Padang Pariaman Dapat Kucuran Awal Rp204 Miliar dari Kementerian PU
Muhayatul, S.E., M.Si. (Dok. IST)
Kearifan Lokal sebagai Fondasi Ketahanan Sosial–Ekologis, Refleksi Pascabencana
Satpol PP menertibkan sejumlah PKL yang berjualan di atas fasum seperti trotoar dan badan jalan di kawasan Pasar Raya Padang Blok IV,
Satpol PP Tertibkan PKL yang Jualan di Fasum Kawasan Pasar Raya Padang Blok IV