Surat-menyurat Pemkab Dharmasraya Mulai Beralih ke Sistem Digital

Surat-menyurat Pemkab Dharmasraya Mulai Beralih ke Sistem Digital

Sejumlah pegawai di Pemkab Dharmasraya ikuti Bimtek Aplikasi SIMPEL. (Diskominfo Dharmasraya)

Langgam.id- Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Dharmasraya menggelar Bimbingan Teknis Aplikasi SIMPEL (Sistem Informasi Persuratan Elektronik) di Auditorium Kantor Bupati Dharmasraya, Senin (16/03/20).

Kegiatan ini diikuti para pegawai yang menangani persuratan di masing-masing perangkat daerah.

Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Dharmasraya Reno Lazuardi mengatakan, aplikasi SIMPEL merupakan mendigitalisasi sistem keluar masuk surat, yang sebelumnya dilakukan secara manual.

Dengan aplikasi ini, kata dia, bisa mempercepat sistem keluar masuk surat di setiap perangkat daerah di Kabupaten Dharmasraya.

“Karena berbasis online, pejabat pemerintah pada instansi terkait dapat memberikan persetujuan dan validasi melalui tanda tangan elektronik kapan saja dan di mana saja, tanpa terbatas ruang dan waktu. Jadi memang simpel sekali,” ujarnya.

Reno mengatakan, sehingga tidak dibutuhkan waktu berhari-hari untuk surat menyurat ini. Selain itu, aplikasi SIMPEL juga dapat meningkatkan efisiensi dalam hal penggunaan kertas.

Saat ini, kata dia, penerapan aplikasi SIMPEL akan diuji coba di 2 perangkat daerah dulu, yakni di Dinas Kominfo dan Dinas PMPTSP.

“Jika di 2 dinas ini sudah berjalan dengan baik dan mantap, baru kemudian dilanjutkan ke perangkat daerah lainnya,” ujarnya.

Baca Juga

Pemkab Dharmasraya melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat resmi membuka Program Bantuan Biaya Pendidikan Beasiswa Mahasiswa
Pemkab Dharmasraya Buka Pendaftaran Program Beasiswa Mahasiswa Berprestasi 2025
Pemkab Dharmasraya berhasil meraih predikat tertinggi, yaitu Kabupaten Informatif, pada Anugerah Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2025
Pemkab Dharmasraya Raih Prediket Kabupaten Informatif KIP 2025, Nagari Koto Besar Juara 3
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani menghadiri malam resepsi syukuran HUT Universitas Dharmas Indonesia (UNDHARI) ke-18,
Bupati Apresiasi Kiprah UNDHARI Jadi Motor Penggerak Pembangunan SDM di Dharmasraya
Pemkab Dharmasraya menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan ke-80 dan Hari Kesehatan Nasional ke-61 secara serentak di halaman Kantor
Pemkab Dharmasraya Gelar Upacara Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional
Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Dharmasraya Jasman Dt Bandaro Bendang membuka kegiatan Pelatihan Tailor Made Training (TMT)
32 Warga Dharmasraya Ikuti Pelatihan Menghias Busana dan Pengelasan Fabrikasi
Kabupaten Dharmasraya ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan Rapat Koordinasi Staf Ahli Gubernur, Bupati, dan Wali Kota
Dharmasraya Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Rakor Staf Ahli Kepala Daerah se-Sumbar