Langgam.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatra Barat (Sumbar) menyiapkan perangkat 'video conference' (vidcon) untuk melaporkan pelaksanaan pemilu kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Untuk pemantauan dan koordinasi pelaksanaan pemilu serentak 2019, Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Kemendagri disebutkan telah memasang jaringan serta perangkat Vidcon di 34 provinsi seluruh Indonesia. Perangkat itu terhubung dan terpusat dengan Kemendagri di Jakarta.
Pemprov Sumbar sendiri telah menempatkan perangkat vidcon ini di salah satu ruangan di kantor gubernur. Sebelumnya, perangkat ini juga telah dimanfaatkan pada pelaksanaan Pilkada tahun lalu.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Sumbar Yeflin Luandri mengatakan, selain untuk Pemilu, perangkat vidcon juga digunakan dalam mendukung penyelenggaraan pemerintahan dalam negeri lainnya.
"Seperti koordinasi antara pemerintah daerah dengan pusat melalui Kemendagri, membahas perencanaan daerah, keuangan, politik dan keamanan, penanganan bencana dan lain-lain," tuturnya, sebagaimana dilansir Diskominfo Sumbar di situs resmi Pemprov, Rabu (10/4/2019). .
Selain itu, menurutnya, vidcon juga bisa digunakan untuk koordinasi antara pemprov dengan kabupaten/kota atau antar provinsi.
"Ke depannya, kita ingin penggunaan vidcon bersifat mobile dengan menggunakan jaringan satelit. Sehingga, dapat dipergunakan pada daerah blankspot atau daerah yang mengalami bencana," ujar Yeflin. (*/SS)