Siap Hadapi Arema, Pelatih Semen Padang: Kesempatan Tak Datang 2 Kali

Milomir Seslija dan Pelatih Semen Padang Weliansyah

Pelatih Arema FC Milomir Seslija dan Pelatih Semen Padang FC Weliansyah setelah jumpa pers. (Foto: Rahmadi)

Langgam.id - Setelah ditinggal Syafrianto Rusli yang mengundurkan diri Semen Padang FC bersiap menghadapi Arema FC. pada laga Shopee Liga 1 musim 2019. Kedua tim akan bertanding di Stadion Gelora Haji Agus Salim Padang, Jumat (12/7/2019) sore.

Semen Padang bertekad untuk meraih kemenangan perdana di kandang. Sebelumnya, hingga saat ini sudah melakoni enam kali pertandingan Semen Padang FC belum pernah mendapatkan kemenangan.

Dalam jumpa pers, Kamis, (11/7/2019) pelatih Semen Padang FC, Weliansyah mengatakan dirinya sudah berusaha meningkatkan motivasi pemain untuk menghadapi pertandingan.

“Saya diberi kesempatan empat pertandingan untuk membenahi tim kembali meraih kemenangan. Saya berharap seluruh pihak mendukung agar Semen Padang kembali meraih kemenangan,” ujarnya.

Ia mengatakan Arema FC adalah tim besar dan solid. Namun, ia bertekad bisa mengalahkannya. Menurutnya kemenangan harus diraih dengan cara bermain fight dan penuh motivasi.

Walau tim besar dan berkualitas ia yakin bisa mengalahkan Arema karena setiap tim memiliki kelemahan. Arema pernah mengalami kekalahan sebelumnya, merupakan bukti bahwa ada kelemahan.

“Kita yakin anak-anak mampu meraih poin penuh atas Arema FC. Di dalam sepakbola tidak ada yang tidak mungkin, asal anak-anak memiliki tekad untuk bangkit,” tambahnya.

Weli mengatakan anak-anak asuhnya sudah memiliki kemampuan yang bagus baik secara teknis, skill dan strategi. Hanya saja semangat bermain lebih penting dibanding semua itu. Karena tanpa semangat akan sia-sia semuanya.

Ia menambahkan dalam bermain bola, memiliki filosofi tersendiri. Menurutnya di kandang harus bermain menyerang dengan penuh bukan cenderung bertahan.

"Kita akan presss di kandang. Kalau kita ingin menang harus counter attack. Harus agresif kalau ingin menang, supaya banyak tercipta peluang," katanya.

Selain itu ia juga menganggap ini adalah momen untuk menunjukkan kemampuan dirinya sebagai pelatih. Walaupun tidak terlalu dikenal dan diragukan melalui banyaknya komentar negatif di media sosial ia akan tetap fokus menghadapi pertandingan.

"Ini tantangan bagi saya. Ini momen yang penting. Kesempatan tidak datang dua kali kepada saya," katanya.

Weliansyah juga meminta anak asuhnya untuk mewaspadai semua pemain Arema FC. Ia mengaku tidak memiliki pemain khusus yang harus diwaspadai karena sepakbola merupakan permainan satu tim.

“Kita minta anak-anak mewaspadai semuanya. Fokus dan konsentrasi dalam 90 menit laga.” tuturnya.

Sementara itu, penyerang sayap Semen Padang FC, Dedi Hartono. Mengaku memiliki tekad yang sama untuk merebut kemenangan pertama.

“Kita semua pemain sudah bertekad untuk mendapatkan tiga poin. Kami semua pemain akan bermain mati-matian demi kemenangan. Kami harap dukungan penuh seluruh suporter,” sebutnya.

Ia mengatakan saat ini pelatih Weliansyah sudah memberikan motivasi yang membangkitkan semangat tim untuk bermain besok. (Rahmadi/HM)

Baca Juga

Semen Padang FC (SPFC) sudah siap untuk mengarungi Liga 1 musim 2024/2025. Ditambah lagi dengan dukungan penuh dari jajaran penasihat
Andre Rosiade Bantah Tunggakan Gaji Pemain Semen Padang FC yang Dikeluhkan Scott
Semen Padang Dibantai Persib di Kandang Sendiri
Semen Padang Dibantai Persib di Kandang Sendiri
Semen Padang FC Unggul 1-0 Atas Persib di Babak Pertama
Semen Padang FC Unggul 1-0 Atas Persib di Babak Pertama
Semen Padang FC berhasil unggul 1-0 pada babak pertama dari Persis Solo, dalam lanjutan Liga BRI 1 Indonesia 2024/2025.
Semen Padang FC Kena Bantai di Pakansari Bogor
Beberapa aset Stadion GOR Haji Agus Salim (GHAS) dicuri dan dirusak orang tak dikenal. Alhasil, pihak Semen Padang FC mengalami kerugian
Aset Stadion GOR Haji Agus Salim Dirusak dan Dicuri, Kerugian Ditaksir 15 Juta
Semen Padang FC ditahan imbang 1-1 oleh Persis Solo dalam lanjutan Liga 1 BRI Indonesia 2024/2025. Laga tersebut berlangsung di Stadion
Semen Padang FC Gagal Raih Poin Penuh setelah Ditahan Seri Persis Solo