Seorang IRT Ditemukan Tidak Bernyawa di Padang Pariaman

Langgam.id-meninggal

Ilustrasi. [foto: pixabay.com]

Langgam.id – Seorang mayat berjenis kelamin perempuan ditemukan warga di Sungai Talang, Jorong Sungai Ibur 1, Nagari Sungai Sariak, Kecamatan VII Koto, Kabupaten Padang Pariaman, Kamis (14/10/2021).

Tim TRC-PB BPBD Padang Pariaman mengungkapkan, bahwa mayat merupakan seorang warga dari Jorong Sungai Talang, Kabupaten Padang Pariaman atas nama Mariani (75).

Ia merupakan seorang ibu rumah tangga (IRT). Saat ditemukan, Mariani sudah dalam kondisi tidak bernyawa. Sebelumnya diketahui bahwa Mariani sudah hilang kontak dengan keluarga sejak satu minggu lalu.

“Menghilang dari keluarga semenjak satu minggu yang lalu dan ditemukan oleh warga dalam di sungai, Sungai Talang dalam keadaan sudah meninggal,” tulis BPBD Padang Pariaman di postingan instagramnya, Kamis (14/10/2021).

Ata penemuan tersebut, Tim TRC- PB BPBD Padang Pariaman bersama dengan pihak kepolisian dan tim medis Puskesmas Sungai Sariak bergegas menuju lokasi kejadian. Hal ini untuk melakukan evakuasi terhadap jenazah.

Saat ini terang BPBD Padang Pariaman, jenazah sudah berada di Puskesmas terdekat.

“Sudah dilarikan ke Puskesmas terdekat dan akan dikembalikan kepada keluaganya,” terang BPBD Padang Pariaman. (Mg Dewi)

Baca Juga

Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
984 Huntara untuk Sumbar, Prabowo Perintahkan Rampung Sebelum Ramadan
Semen Padang akan menjamu Bhayangkara FC Lampung pada pekan kesembilan Liga Super League 2025/2026, Senin sore (20/10/2025) di Stadion Haji
Lawan Persis Solo, Semen Padang FC Bidik Kemenangan Sebelum Jeda Paruh Musim
Banjir bandang merendam pemukiman wawrga di Kota Padang, Jumat (28/11/2025). BPBD
Bencana Picu Inflasi Sumbar Melambung Tinggi
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
Pemerintah Bangun 750 Huntara untuk Korban Banjir Sumbar
Jaime Giraldo pemain baru Semen Padang
Jaime Giraldo Resmi Gabung ke Semen Padang FC
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD