Semen Padang Salurkan Beasiswa untuk 837 Pelajar dan Mahasiswa Secara Virtual

Semen Padang Salurkan Beasiswa untuk 837 Pelajar dan Mahasiswa Secara Virtual

Penyaluran beasiswa Semen Padang secara virtual. (Foto: dok humas)

Langgam.id - Di tengah pandemi COVID-19 ini, PT Semen Padang sebagai perusahaan semen yang peduli terhadap pendidikan, kembali menyalurkan beasiswa rutin dan bantuan pendidikan kepada 837 pelajar dan mahasiswa di Kota Padang, Rabu (12/8/2020).

Digelar secara virtual di Gedung Serba Guna (GSG) PT Semen Padang, penyerahan beasiswa dan bantuan pendidikan Semester I tahun ajaran 2019/2020 itu, diserahkan secara simbolis dan juga disaksikan oleh 85 Kepala Sekolah di Kota Padang melalui aplikasi Zoom.

Acara penyaluran beasiswa itu juga diisi dengan talkshow yang dihadiri oleh narasumber dari PT Semen Padang yang diwakili oleh Kepala Unit CSR Semen Padang Muhamad Ikrar, Kasi Kesiswaan Dinas Pendidikan Kota Padang Syafrida Yanti, dan Ketua KAN Lubuk Kilangan Basri Datuk Rajo Usali.

Dari Semen Padang hadir Kepala Unit Humas & Kesekretariatan PT Semen Padang Nur Anita Rahmawati, Staf CSR Semen Padang Masykur Rauf, Delvi Adri, Meli Agustini serta staf lainnya.

Juga hadir perwakilan siswa penerima beasiswa, Yolla Cyntiana yang merupakan atlet berprestasi, Siti Fadhillah dari SD 08 Padang Besi mewakili penerima tingkat SD, Suci Ramadhani dari SMP Muhammadiyah 5 Padang mewakili penerima beasiswa tingkat SLTP, Rhena Maiza Putra dari SMK Semen Padang mewakili penerima beasiswa dari tingkat SLTA, dan Thesya Widya Putri dari Universitas Negeri Padang mewakili penerima beasiswa dari Perguruan Tinggi.

Talkshow penyaluran beasiswa dan bantuan pendidikan itu juga dihadiri Kepala Unit Humas & Kesekretariatan PT Semen Padang Nur Anita Rahmawati, Kepala pelaksana Harian UPZ Baznas Semen Padang Muhammad Arif, sejumlah staf dan karyawan di lingkungan Unit CSR Semen Padang, dan juga perwakilan pelajar dari SD sampai perguruan tinggi yang menerima beasiswa dan bantuan pendidikan.

Kepala Unit CSR Semen Padang Muhamad Ikrar mengatakan, beasiswa yang disalurkan ini merupakan program unggulan CSR Semen Padang. Untuk itu kepada penerima beasiswa dan bantuan pendidikan, Ia pun berharap agar terus tingkatkan prestasinya hingga ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

Ikrar juga merinci besaran beasiswa yang disalurkan PT Semen Padang. Untuk Semester I tahun ajaran 2019/2020 ini, kata dia, total dana beasiswa yang disalurkan sebesar Rp548 juta. Dana tersebut, bersumber dari CSR Semen Padang dan UPZ Baznas Semen Padang.

Dari CSR Semen Padang sebesar Rp371 juta lebih, disalurkan kepada 680 pelajar yang terdiri dari SD/MI sebanyak 265 pelajar. Masing-masing pelajar, diberikan beasiswa sebesar Rp400 ribu. Untuk SMP/MTs sebanyak 139 pelajar, besaran beasiswanya sebesar Rp500 ribu.

Kemudian beasiswa untuk setingkat SMA, disalurkan kepada 117 orang pelajar dengan besaran beasiswa sebesar Rp750 ribu. Sedangkan untuk perguruan tinggi sebanyak 25 orang mahasiswa, besaran beasiswanya sebesar Rp1 juta.

“Selain pelajar dan mahasiswa, kami juga memberikan beasiswa kepada atlet binaan Semen Padang yang berprestasi. Ada 34 atlet yang diberikan beasiswa. Kemudian, beasiswa yang sama juga disalurkan kepada 50 orang pelajar di perwakilan Semen Padang di Dumai dan kepada 50 orang pelajar di perwakilan Lampung,” kata Ikrar.

Beasiswa yang disalurkan ini, sebutnya, juga merupakan bagian dari program pilar Semen Padang Cerdas, yaitu program beasiswa berkelanjutan dari SD sampai perguruan tinggi yang disalurkan setiap semester untuk masyarakat Kota Padang dan lingkungan perusahaan PT Semen Padang.

Kemudian, program beasiswa dhuafa untuk pelajar yang sekolah di Yayasan Igasar Semen Padang, serta beasiswa untuk SD Bustanul Ulum, Batu Busuk, dan juga beasiswa bagi mahasiswa program pasca sarjana Unand untuk program studi Fisipol dengan harapan agar mereka dapat memberdayakan masyarakat kurang mampu.

Selain itu, juga mensupport MTs Lubuk Kilangan melalui Forum Nagari yang bekerjasama dengan UPZ Baznas Semen Padang. Kemudian, juga ada beasiswa Prestatif Anak Negeri yang diberikan hanya untuk putra-putri terbaik yang diterima kuliah di Perguruan Tinggi Negeri terbaik di Indonesia yang berada di Pulau Jawa, seperti UI, UGM, Unpad, Undip, ITS dan ITB.

“Berbagai program beasiswa dan bantuan pendidikan yang ada pada pilar Semen Padang Cerdas itu disalurkan secara rutin, karena pendidikan dapat merubah nasib suatu kaum dan PT Semen Padang selalu konsisten dengan program beasiswa ini," ujarnya.

Kepala Unit Humas dan Kesekretariatan PT Semen Padang Nur Anita Rahmawati mengatakan, pemberian beasiswa yang biasanya digelar secara langsung, kini dilaksanakan secara virtual merupakan bentuk adaptasi PT Semen Padang terhadap era New Normal dalam melawan COVID-19.
“Meksi ada pandemi COVID-19, PT Semen Padang tetap peduli melalui komitmen program CSR,” kata Nur Anita.

Program Unggulan UPZ Semen Padang

Kepala Pelaksana Harian UPZ Baznas Semen Padang Muhammad Arif mengatakan bahwa
pada penyaluran bantuan pendidikan semester I tahun ajaran 2019/2020 ini, pihaknya, menyalurkan bantuan sebesar Rp177 juta lebih. “Bantuan pendidikan itu disalurkan kepada 159 orang pelajar dan mahasiswa,” imbuh Ikrar.

Bantuan pendidikan ini, sebut Arif, merupakan salah satu program unggulan di UPZ Baznas Semen Padang. Bahkan selain bantuan pendidikan, setiap awal tahun ajaran baru, UPZ Baznas Semen Padang juga rutin menyalurkan bantuan biaya masuk sekolah untuk pelajar dari keluarga kurang mampu.

"Selain itu, juga ada bantuan untuk pelajar dan mahasiswa yang mengalami permasalahan, seperti memiliki utang pendidikan di sekolah maupun di kampus, termasuk membantu biaya pembuatan skripsi bagi mahasiswa kurang mampu," ujarnya.

Kasi Kesiswaan Dinas Pendidikan Kota Padang Syafridawati mengapresiasi PT Semen Padang dan UPZ Baznas Semen Padang yang terus konsisten menyalurkan beasiswa dan bantuan pendidikan untuk pelajar dan mahasiswa di Kota Padang.

"Kami bangga dengan Semen Padang dan UPZ Baznas Semen Padang, luar biasa sekali. Di tengah pandemi COVID-19 ini, Semen padang dan UPZ Baznas semen Padang selalu konsisten menyalurkan beasiswa dan bantuan pendidikan untuk pelajar dan mahasiswa," katanya.

Menurutnya, apa yang dilakukan Semen Padang dan UPZ Baznas Semen Padang, sangat sejalan dengan program Pemerintah Kota Padang, yaitu tidak ada anak usia setingkat SMP yang tidak sekolah. Bahkan untuk mewujudkan itu, Baznas Kota Padang juga mengeluarkan program Padang Cerdas.

"Jadi, bagi anak-anak yang berasal dari keluarga kurang mampu, jangan minder dan jangan sampai putus asa. Tingkatkan terus prestasi, karena selain Baznas Kota Padang, Semen Padang bersama UPZ Baznas Semen Padang punya program beasiswa yang tentunya dapat menjadi jembatan bagi para pelajar dan mahasiswa dalam mengapai cita-citanya," kata Syafridawati.

Ketua KAN Lubuk Kilangan Basri Datuk Rajo Usali juga meminta agar seluruh putra-putri terbaik Kota Padang, khususnya di Kecamatan Lubuk Kilangan untuk terus meninmgkatkan prestasinya, apalagi saat ini di Semen Padang juga ada program beasiswa Prestatif Anak Negeri.

"Menurut kami, program Prestatif Anak Negeri itu luar biasa, karena akan membuat anak-anak negeri termotivasi untuk terus giat belajar agar berprestasi. Kami harap, program ini terus berlanjut untuk tahun-tahun yang akan datang," katanya. (*/rls/HFS)

Baca Juga

Salat Id di Semen Padang, Dirut: Sambut Kemenangan dengan Tingkatkan Iman dan Taqwa
Salat Id di Semen Padang, Dirut: Sambut Kemenangan dengan Tingkatkan Iman dan Taqwa
Sebanyak 722 unit bus disiapkan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk program mudik
Semen Padang Sediakan 3 Bus, Mudik Gratis dari Dumai ke Padang
Sambut HUT Kementerian BUMN, Semen Padang Gelar Pasar Murah, Mudik Gratis dan Bazar UMKM
Sambut HUT Kementerian BUMN, Semen Padang Gelar Pasar Murah, Mudik Gratis dan Bazar UMKM
Semangat Ramadan, Karyawan Semen Padang Berbagi Kebahagiaan dengan Anak Yatim
Semangat Ramadan, Karyawan Semen Padang Berbagi Kebahagiaan dengan Anak Yatim
Semen Padang Dirikan Posko Trauma Healing untuk Korban Banjir Pessel
Semen Padang Dirikan Posko Trauma Healing untuk Korban Banjir Pessel
Selebrasi pemain Semen Padang FC Arsyad Yusgiantoro
Promosi ke Liga 1, Manajemen SP Apresiasi Semen Padang FC