Seluruh Guru Dharmasraya Lakukan Swab Test Jelang Sekolah Tatap Muka

Langgam.id – Menindaklanjuti keputusan pemerintah untuk melakukan swab test bagi semua guru menjelang dilakukannya pembelajaran tatap muka 1 September nanti, hingga hari ini, Rabu (26/08/20) hampir 2.000 guru di Dharmasraya sudah melakukan swab test.

Diinfokan sebelumnya, bagi guru yang tidak mengikuti swab test maka akan dikenai sanksi yang telah disiapkan pemerintah dan tidak akan mendapatkan izin untuk melaksanakan pembelajaran secara tatap muka.

“Bagi yang tidak mau ikut swab test, berarti tidak akan mendapatkan izin untuk ikut melaksanakan pembelajaran tatap muka di sekolah. Ini semua dilakukan demi menjaga keamanan para murid dan juga kenyamanan para orang tua tentunya,” ujar Jubir Pemkab Dharmasraya, Rahmadian.

Diketahui Kabupaten Dharmasraya termasuk satu dari sembilan daerah di Sumbar yang dinyatakan berada di zona kuning, dan mendapatkan izin untuk melakukan pembelajaran secara tatap muka. Oleh karena itu, swab test bagi semua guru merupakan syarat wajib yang harus dilakukan sebelum masuk sekolah 1 September mendatang.

Setelah dilakukan swab test ini, tinggal menunggu hasil yang akan dikeluarkan petugas. Jika guru tersebut dinyatakan negatif, berarti ia siap melakukan pembelajaran tatap muka, namun jika dinyatakan positif covid-19, guru tersebut tidak mendapatkan izin masuk sekolah dan harus menjalani perawatan atau isolasi yang sudah ditentukan sesuai protokol kesehatan. (Osh)

Baca Juga

Pemkab Dharmasraya menggelar Bazar Pertanian dalam rangka Launching program One Village One Product (OVOP) Kabupaten Dharmasraya
Hari Ini, Pemkab Dharmasraya Launching OVOP dan Gelar Bazar Hasil Pertanian
Pemkab Dharmasraya bakal menggelar Launching dan Seminar One Village One Product (OVOP) pada Senin (19/1/2026) di Auditorium Dharmasraya.
Pemkab Dharmasraya Bakal Gelar Launching dan Seminar One Village One Product
Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani, menerima Penghargaan Upakarya Wanua Nugraha Tahun 2025 dari Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal,
Bupati Dharmasraya Terima Penghargaan Upakarya Wanua Nugraha 2025 dari Mendes
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani menyampaikan kondisi pascabanjir di Kabupaten Dharmasraya pada Rapat Koordinasi
Hadiri Rakor dengan Mendagri, Bupati Annisa Paparkan Kondisi Pascabanjir di Dharmasraya
Inovasi Kartu Digital Sungai Rumbai Sehat untuk Eradikasi Stunting (KARDI SARAS) milik Pemkab Dharmasraya berhasil meraih penghargaan OPSI
Inovasi KARDI SARAS Puskesmas Rumbai Dharmasraya Raih Penghargaan OPSI KIPP 2025
Wagub Sumbar Vasko Ruseimy bersama Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani meresmikan sekaligus membuka pelayanan Samsat Nagari Samnag
Optimalkan Penerimaan Daerah, Samsat Nagari Hadir di Sungai Rumbai Dharmasraya