Seberang Palinggam Padang Banyak Potensi Wisata, Tapi Ini Kendalanya

Langgam.id-seberang palinggam

Rapat Koordinasi Rencana Pembangunan (Rakorbang) tingkat Kelurahan Seberang Palinggam. [foto: infopublik.id]

Langgam.id - Kelurahan Seberang Palinggam, Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang, ternyata punya banyak potensi wisata yang bisa dikembangkan. Kelurahan ini pun berada di Kawasan Wisata Terpadu (KWT).

Potensi wisata itu, mulai dari peninggalan sejarah, destinasi wisata alam hingga wisata olahraga. Potensi wisata ini tentunya bisa menjadi daya tarik bagi wisatawan untuk mengunjungi tempat ini.

Lurah Seberang Palinggam Zahardi mengatakan, untuk peninggalan sejarah, di kelurahan itu ada Batu Basurek atau batu yang terdapat goresan-goresan seperti tulisan pada masa lalu.

Kemudian terangnya, ada Batu Batuduang maupun Mayor (kuburan warga Tionghoa) yang sudah berumur ratusan tahun dengan ukuran yang sangat besar.

"Akan tetapi, potensi wisata itu saat ini belum dapat dinikmati oleh wisatawan. Ini disebabkan, karena lokasinya yang berada di puncak bukit dan terkendala akses yang masih minim," ujarnya saat Rapat Koordinasi Rencana Pembangunan (Rakorbang) tingkat kelurahan, Rabu (5/1/2022).

Potensi  lainnya yang ada Kelurahan Seberang Palinggam ungkapnya ialah, kawasan perbukitan di daerah itu bisa dikembangkan juga menjadi destinasi wisata olahraga dan wisata alam.

Hal ini terang Zahardi, karena kawasan perbukitan di kelurahan itu yang tidak kalah dengan daerah-daerah lain.

"Dari puncak bukit kita bisa menikmati pemandangan Kota Padang maupun hamparan laut biru dengan pulau-pulau, sambil menikmati kesegaran udara yang masih sangat bersih," bebernya dilansir dari infopublik.id, Kamis (6/1/2022).

Ia menambahkan, bahwa pihak kelurahan sudah membentuk Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) untuk pengelolaan pariwisata di wilayah tersebut.

Pokdarwis di Kelurahan Seberang Palinggam ini terdiri dari tokoh masyarakat, bundo kanduang dan unsur pemuda.

Baca juga: Kota Tua Padang Bersolek, Nuansa Eropa Kian Terasa

Ia mengharapkan agar pengembangan kawasan wisata di kelurahan tersebut bisa segera diwujudkan.

Sebab menurutnya, jika wisatawan sudah berkunjung ke tempat tersebut, maka bakal membuka peluang usaha bagi masyarakat.

Sehingga dengan itu diharapkan bisa meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar.


Dapatkan update berita terbaru setiap hari dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Profil Surya Tri Harto, Urang Awak yang Jabat Direktur Utama Pertamina Internasional Shipping
Profil Surya Tri Harto, Urang Awak yang Jabat Direktur Utama Pertamina Internasional Shipping
Jazeera Islamic International Primary School, SD di Sumbar yang Terapkan Kurikulum Cambridge Secara Penuh
Jazeera Islamic International Primary School, SD di Sumbar yang Terapkan Kurikulum Cambridge Secara Penuh
Lulusan TK SafaMarwa Padang Bisa Berbahasa Inggris dan Hafal Ayat-ayat Pendek
Lulusan TK SafaMarwa Padang Bisa Berbahasa Inggris dan Hafal Ayat-ayat Pendek
Profil Arry Yuswandi yang Ditunjuk Presiden Prabowo Jadi Sekda Sumbar
Profil Arry Yuswandi yang Ditunjuk Presiden Prabowo Jadi Sekda Sumbar
Presiden Prabowo Tunjuk Arry Yuswandi Jadi Sekda Provinsi Sumbar
Presiden Prabowo Tunjuk Arry Yuswandi Jadi Sekda Provinsi Sumbar
Tanamkan Kepedulian Sejak Dini, SafaMarwa Islamic International School Gelar Charity Event
Tanamkan Kepedulian Sejak Dini, SafaMarwa Islamic International School Gelar Charity Event