Berita terbaru dan terkini hari ini: Dorce Gamalama juga memiliki sejumlah riwayat penyakit, seperti batu ginjal, diabetes, dan demensia alzheimer.
Langgam.id - Dorce Gamalama, aktris berkebangsaaan Indonesia yang juga merupakan seorang penyanyi dan pembawa acara dikabarkan meninggal dunia hari ini, Rabu (16/2/2022) pagi.
Hetty Sunjaya, penyanyi dangdut yang sekaligus sahabat dekat Dorce mengatakan, bahwa Dorce meninggal dunia karena positif Covid-19.
Bahkan, kata Hetty, Dorce sempat dirawat tiga minggu di rumah sakit.
"Iya, pukul 07.30 WIB meninggal. Beliau terpapar Covid-19, dan hampir tiga minggu dirawat di rumah sakit," ujar Hetty dilansir dari Tempo.co.
Dijelaskan Hetty, sebelum dirawat di rumah sakit, konidisi kesehatan Dorce juga sempat menurun dan tidak sadarkan diri.
"Sehingga langsung dilarikan ke Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) Simprung," ungkapnya.
Dikatakan Hetty, ia juga tidak bisa melihat langsung jenazah Dorce, karena langsung ditangani petugas. "Enggak bisa dilihat, langsung diurus rumah sakit. Enggak diizinin sekarang karena Covid-19, enggak bisa lihat," ucapnya.
Diketahui, Dorce Gamalama lahir di Solok, Sumatra Barat (Sumbar) pada 21 Juli 1963.
Ia terlahir dari pasangan Achmad dan Dalifah sebagai seorang laki-laki, dengan nama Dedi Yuliandri Ashadi.
Kedua orang tua Dorce meninggal saat ia belum genap berusia satu tahun. Kemudian, ia dirawat oleh neneknya, Siti Darama.
Ketika menginjak usia dua tahun, Siti membawa Dorce untuk tinggal di Jakarta.
Baca juga: Dorce Gamalama, Artis Senior Asal Solok Meninggal Dunia Tadi Pagi
Selain positif Covid-19, Dorce juga memiliki riwayat penyakit, di antaranya batu ginjal, diabetes, dan demensia alzheimer.
—