Sampaikan Dana Bantuan, Wawako Solok Temui Dubes Palestina

Sampaikan Dana Bantuan, Wawako Solok Temui Dubes Palestina

Wawako Solok serahkan bantuan ke Dubes Palestina. (Dok. Pemko Solok)

Langgam.id - Pemerintah Kota Solok memberikan dana untuk membantu rakyat Palestina. Bantuan itu disampaikan langsung Wakil Wali Kota Solok Ramadhani Kirana Putra ke Kedutaan Besar Palestina untuk Indonesia.

"Saya menyampaikan amanah dari masyarakat, ASN dan Pramuka Kota Solok untuk menyalurkan sedikit donasi ini guna ikut meringankan beban saudara-saudara kami di Palestina," Ramadhani dalam keterangan tertulis, Senin (31/5/2021).

Kedatangan Ramadhani itu disambut Duta Besar Palestina untuk Indonesia Zuhair SM Alshun. Kepada Dubes Palestina, Ramadhani menyampaikan harapannya agar situasi di Palestina segera kembali pulih.

Bantuan yang diserahkan Pemko dan masyarakat Solok itu diapresiasi Dubes Zuhair. Rencananya, pengalangan dana untuk Palestina di Solok akan terus dilanjutkan.

"Saya yakin bahwa warga Indonesia sangat mendukung dan selalu berharap kebaikan untuk Palestina," ujarnya.

"Kami tidak melihat nilai donasinya, kami melihat niat baik dan tulus dari Pemerintah dan warga Kota Solok sebagai bentuk nyata kepedulian untuk membantu dan mendukung Palestina," imbuhnya. (*ABW)

Baca Juga

Pesan Salat Id di Solok, Bupati Minta Warga Jaga Kedamaian Agar Investasi Masuk
Pesan Salat Id di Solok, Bupati Minta Warga Jaga Kedamaian Agar Investasi Masuk
Pemprov Sumbar Salurkan Rp2,4 Miliar Donasi untuk Palestina
Pemprov Sumbar Salurkan Rp2,4 Miliar Donasi untuk Palestina
Aksi Bela Palestina, Mahasiswa Sumbar Letakan Bendera Israel di Jalan Agar Dilindas Kendaraan
Aksi Bela Palestina, Mahasiswa Sumbar Letakan Bendera Israel di Jalan Agar Dilindas Kendaraan
Rang Solok Baralek Gadang yang merupakan event kebanggaan masyarakat Kota Solok akan digelar pada 16-18 September 2023. Kegiatan ini
Beragam Kesenian Bakal Meriahkan Rang Solok Baralek Gadang 2023, Ada Darak Badarak
Langgam.id - Seekor Ular Piton sepanjang 2,5 meter masuk ke dapur warga di Batu Gadang, Kelurahan Simpang Rumbio, Kota Solok.
Ular Piton Sepanjang 2,5 Meter Masuk Dapur Warga di Simpang Rumbio Solok
Jumat Berkah Andre Rosiade, Syaiwat Hamli: Akan Kami Jadikan Contoh
Jumat Berkah Andre Rosiade, Syaiwat Hamli: Akan Kami Jadikan Contoh