Sambangi PT Mitra Kerinci, Departemen TPB Unand Siap Lakukan Kerjasama

PalantaLanggam - Mahasiswa TPB Unand Angkatan 2021 bersama dosen pendamping, baru saja melakukan kegiatan kunjungan industri ke PT MITRA KERINCI, Solok Selatan, Sumatera Barat, Sabtu (16/9).

Kunjungan Indutri ini dilakukan mewakili 4 mata kuliah yang diampu mahasiswa semester 5 TPB angkatan 2021, yaitu Irigasi dan drainase, Alat dan Mesin Pertanian, Teknik Pengemasan, dan Kewirausahaan.

Pada kegiatan ini, mahasiswa melakukan tur pabrik teh Liki lalu diperkenalkan dengan proses pengolahan teh, alat dan mesin pengolahan, hingga sistem irigasi dan drainase yang digunakan. Rombongan juga berkesempatan untuk mencicipi langsung teh hasil olahan pabrik Liki yang sudah diekspor hingga ke negara Taiwan.

Terdapat tiga macam teh yang diproduksi oleh Mitra Kerinci, yaitu Black tea, Green tea, dan Special tea. Setiap jenis teh memerlukan perlakuan yang berbeda sesuai dengan kebutuhannya. Proses yang krusial dalam pengolahan teh ini yaitu oksidasi dan pelayuan.

Direktur Mitra Kerinci, Arief Maulana Yamin mengatakan bahwa siap menerima mahasiswa Universitas Andalas yang tertarik untuk melakukan praktik kerja lapangan (PKL) dan hendak melakukan penelitian bersama mitra kerinci.

“Jika adik-adik mahasiswa tertarik dan ingin melakukan Praktik Kerja Lapangan, ataupun melakukan penelitian disini, PT Mitra Kerinci siap bekerjasama,” ucapnya pada saat penyambutan rombongan mahasiswa TPB Unand.

Saat ini Mitra Kerinci juga sedang mengembangkan teknologi pemanenan teh, sehingga prosesnya menjadi lebih environment friendly dan mengurangi emisi yang ditimbulkan.

Diharapkan dengan terlaksananya kunjungan industri ini, dapat menambah wawasan lapangan dan juga membuka pandangan mahasiswa mengenai Teknik pengolahan industri pertanian. (*/)

Baca Juga

Ratusan mahasiswa Universitas Andalas (Unand) menggelar aksi demonstrasi di depan Pengadilan Negeri (PN) Padang, Senin (11/11/2024).
Mahasiswa Unand Demo PN Padang, Tuntut Percepatan Kasus Korupsi Dana Kemahasiswaan
Rektor Universitas Andalas (Unand) Efa Yonnedi melantik Lusi Susanti sebagai Dekan Fakultas Teknologi Informasi (FTI) periode 2024-2029.
Lantik Lusi Susanti Jadi Dekan FTI, Rektor Unand Ajak Tingkatkan Kualitas dan Akreditasi Prodi
Inovasi Pertanian: Pemberdayaan Kader PKK Melalui Pelatihan Hidroponik
Inovasi Pertanian: Pemberdayaan Kader PKK Melalui Pelatihan Hidroponik
PTUN Padang memutuskan untuk membatalkan Surat Keputusan (SK) Rektor Universitas Andalas (Unand) terkait pemberhentian Khairul Fahmi
Putusan PTUN Batalkan Pemberhentian Khairul Fahmi sebagai Wakil Rektor II Unand
Melestarikan Warisan: Pangan Tradisional Sebagai Sorotan di Perjamuan Penting
Melestarikan Warisan: Pangan Tradisional Sebagai Sorotan di Perjamuan Penting
Membangkitkan Ekonomi Kamang Lewat Kerupuk Ubi Udang Rebon: Strategi Optimalisasi Sumber Daya Lokal
Membangkitkan Ekonomi Kamang Lewat Kerupuk Ubi Udang Rebon: Strategi Optimalisasi Sumber Daya Lokal