Rusunawa Kedua Dharmasraya di Sungai Rumbai Hampir Rampung

rusunawa di dharmasraya

Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan meninjau pembangunan rusunawa di Sungai Rumbai. (Foto: Humas Dharmasraya)

Langgam.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Dharmasraya sedang menyelesaikan rumah susun sederhana sewa (rusunawa) di Kecamatan Sungai Rumbai. Ini adalah rusunawa kedua di Dharmasraya, setelah yang pertama di Pulau Punjung.

Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan meninjau rusunawa yang masih dalam pengerjaan itu bersama Kepala Dinas PUPR Junaidi Yunus dan Kepala Dinas Perkimtan Afifi, pada Kamis (27/2/2020). "Ini adalah rusunawa kedua di Dharmasraya," kata Sutan Riska, Jumat (28/2/2020).

Siaran pers Humas menyebutkan, pembangunan rusunawa tersebut sudah hampir rampung. Rusunawa kedua ini berkapasitas 42 ruang huni tipe 36.

Bupati berharap, bangunan yang dibangun dengan APBN senilai Rp18 miliar tersebut segera tuntas. "Sehingga, segera pula dapat dimanfaatkan untuk masyarakat berpenghasilan rendah yang belum memiliki rumah," kata bupati.

Sebelumnya, rusunawa di Pulau Punjung sudah selesai dan beroperasi sejak 2018. Rusunawa pertama dibangun lima lantai, terdiri dari 70 unit ruang hunian, aula dan juga ruang pertemuan.

Rusunawa tersebut merupakan bantuan dari Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Pembangunanya untuk memenuhi kebutuhan rumah tinggal yang bermartabat bagi PNS dan masyarakat berpenghasilan rendah di Kabupaten Dharmasraya. (*/SS)

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Piagam Penghargaan dari Kemendes untuk Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan. [Foto: Dok. Pemkab Dharmasraya]
Dharmasraya Kembali Terima Penghargaan Tingkat Nasional, Kali Ini dari Kemendes
Peringatan Hari Jadi Nagari Sungai Duo ke-13 tahun. [Foto: Dok. Pemkab Dharnasraya]
Nagari Sungai Duo Berusia 13 Tahun, Diminta Tetap Terdepan dalam Pelayanan
Milad ke-8 Majelis Pimpinan Pondok Pesantren (MP3D) Kabupaten Dharmasraya. [Foto: Dok. Pemkab Dharmasraya]
MP3 Diharapkan Jadi Wadah Menciptakan Manusia Qurani di Dharmasraya
Rangkaian kegiatan pisah sambut Kajari Dharmasraya. [Foto: Dok. Pemkab Dharmasraya]
Pisah Sambut Kajari Dharmasraya, Ini Pesan Sutan Riska
Warga mendapatkan sepeda motor di malam puncak HUT Dharmasraya ke-19. [Foto: Dok. Pemkab Dharmasraya]
Antusias Masyarakat Semarakkan Malam Resepsi HUT Dharmasraya ke-19
Malam resepsi HUT Dharmasraya ke-19. [Foto: Dok. Pemkab Dharmasraya]
Dimeriahkan dengan KIM, Malam Puncak HUT Dharmasraya ke-19 Bertabur Hadiah