Ruang Isolasi Covid-19 di RS Ibnu Sina Pasaman Barat Penuh

varian corona

Ilustrasi covid-19. [pixabay.com]

Langgam.id - Ruangan isolasi dan perawatan pasien covid-19 di RSI Ibnu Sina Simpang Empat, Pasaman Barat penuh. Peningkatan jumlah kasus satu minggu terakhir diduga menjadi pemicu lonjakan pasien yang dirawat di rumah sakit tersebut.

"Ruangan isolasi kita sudah penuh, termasuk ruangan ICU," ujar Direktur RSI Yarsi Simpang Empat dr Meri Herliza, Kamis (15/07/2021).

Meri Herliza menjelaskan, RSI Ibnu Sina Simpang Empat memiliki sepuluh tempat tidur pasien di ruangan isolasi, dan tempat tidur di ruangan ICU. Kedua ruangan tersebut saat ini diisi oleh pasien. Hingga hari ini, tim medis covid-19, masih mampu melayani pasien. Sarana penunjang berupa APD dan oksigen juga masih memadai.

"APD dan sarana kita masih aman, cuma ruangan dan tenaga medis terbatas," katanya.

Baca juga: Jubir Satgas Covid-19 Sumbar Jasman Rizal Positif Covid-19

Selama satu minggu terkahir, rumah sakit itu terus kedatangan pasien covid-19. Manejemen terpaksa mengatur ulang jadwal tenaga medis yang bertugas di ruangan isolasi agar tetap fresh dan bisa memberikan layanan maksimal kepada masyarakat dan pasien.

"Tim medis kita yang bertugas di ruangan covid-19 itu khusus, jadi mereka tidak berdinas di pasien umum," katanya.

Satgas covid-19 Rumah Sakit Ibnu Sina Simpang Empat terus berkoordinasi dengan Satgas Kabupaten Pasaman Barat, agar pasien bisa ditangani dengan baik. Serta langkah terbaik yang akan dilakukan kedepannya. Rumah sakit juga berupaya memberikan layanan maksimal kepada seluruh masyarakat dan pasien.

"Kami berharap, kondisi ini bisa membaik, kami terus berkoordinasi dengan RSUD dan Dinkes," katanya. (Ian/ABW).

Baca Juga

Sebanyak 202 siswa mengikuti seleksi calon Paskibraka tingkat Pasaman Barat tahun 2024 di Balerong Pusako Anak Nagari Simpang Empat, Jumat
202 Siswa Ikuti Seleksi Calon Paskibraka Tingkat Pasaman Barat
Sebanyak 8.646 pengunjung menikmati keindahan Muaro Sasak dan Pohon Seribu di Kecamatan Sasak Ranah Pasisie, Kabupaten Pasaman Barat,
Pemkab Pasbar Targetkan Kunjungan Wisatawan ke Pantai Sasak 60 Ribu Orang Tahun Ini
Masyarakat Petani Pejuang Nagari Kapa Unjuk Rasa, Tuntut Janji Bupati Pasaman Barat
Masyarakat Petani Pejuang Nagari Kapa Unjuk Rasa, Tuntut Janji Bupati Pasaman Barat
Koperasi, PSN, Konflik Agraria Air Bangis: Mereka yang Terhempas
Koperasi, PSN, Konflik Agraria Air Bangis: Mereka yang Terhempas
Wakil Bupati Pasaman Barat Risnawanto mendatangi warga pendemo dari Pigogah Patibubur, Nagari Air Bangis, di Masjid Raya Sumatra Barat,
Didatangi Wabup Pasbar, Warga Air Bangis Menolak Pulang Sebelum Ada Solusi
Masyarakat Air Bangis tetap melanjutkan aksi dan tuntutannya walaupun diguyur hujan lebat, Selasa (1/8/2023). Hujan mengguyur Kota Padang
BREAKING NEWS: Warga Air Bangis Lanjutkan Aksi Meski Diguyur Hujan Lebat