Relawan Optimistis Anies Bisa Menang Hingga 70 Persen di Sumbar, Bila Jadi Capres 2024

Relawan Optimistis Anies Bisa Menang Hingga 70 Persen di Sumbar, Bila Jadi Capres 2024

Anies Baswedan saat masih mejabat gubernur DKI Jakarta. (Foto: Rahmadi)

Langgam.id - Relawan optimistis Anies Baswedan bisa menang hingga 70 persen di Sumatra Barat (Sumbar). Hal tersebut, tentu saja bila mantan gubernur DKI Jakarta itu lolos jadi calon presiden pada Pemilu 2024 nanti.

Sebagaimana diketahui, Anies Baswedan baru dideklarasikan oleh Partai Nasdem. Sementara untuk diajukan jadi calon presiden nanti, masih harus mendapat dukungan partai lain agar memenuhi syarat minimal dukungan.

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (Anies) Sumbar, Boy Despina Salam mengatakan, secara persentase belum ada target suara secara resmi. Namun sementara didapat perolehan suara dari hasil survei relawan di 15 kabupaten dan kota.

"Kami sangat optimis. Dari berdasarkan pengalaman survei relawan kami di 15 kabupaten dan kota di Sumbar itu berada di angka 70 persen," ujar Boy, Rabu (23/11/2022).

Menurut Boy, hasil survei target suara itu belum merupakan dampak kedatangan Anies Baswedan ke Sumbar. Kedatangan mantan Gubernur DKI Jakarta itu nantinya ke Sumbar sangat berpengaruh perolehan suara.

"Itu belum datang Pak Anies, itu baru hanya kami mengadakan rapimwil sama forum konsolidasi raya yang datang hanya pembina aliansi. Kedatangan sosok Pak Anies ke Sumbar nantinya sangat besar, pengaruhnya," jelasnya.

Baca Juga: Buya Zainal MS dan Sejumlah Tokoh Beri Dukungan pada Ganjar

Boy mengklaim, hasil survei tentang persepsi, masyarakat Sumbar spuas dengan hasil kerja Anies Baswedan ketika memimpin DKI Jakarta. Ditambah lagi dengan sosok Anies Baswedan yang ia nilai masuk kriteria pemilih di Sumbar.

"Masyarakat Sumbar menilai Pak Anies orang berintegritas, amanah dan memiliki visi serta bersih. Integritas bisa kita lihat seperti hasil kerja nyata di DKI Jakarta," katanya.

Ia menyatakan, relawan akan siap memenangkan Anies di Sumbar. Menurutnya, sampai saat ini, Anies Sumbar telah dideklarasikan di 15 kabupaten dan kota serta dalam waktu dekat terpenuhi di seluruh daerah.

"Di Indonesia sudah 32 provinsi, sudah 300 kabupaten dan kota terbesar relawan. Target 19 kabupaten dan kota di Sumbar, itu sudah deklarasi dan SK keluar 15 kabupaten dan kota," tuturnya.

Ia menambahkan, empat daerah lagi Relawan Anies yang akan segera deklarasi yaitu di Kabupaten Solok Selatan, Solok, Tanah Datar dan Kota Sawahlunto. (*/SS)

Ikuti berita Sumatra Barat hari ini, terbaru dan terkini dari Langgam.id.  Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Sihirnya Penyihir, Quickcountnya Lembaga Survei dan Turbulensi Sejarah
Sihirnya Penyihir, Quickcountnya Lembaga Survei dan Turbulensi Sejarah
Cerita Buyung dan Kijang Innova Kreditan yang Antarkan Anies
Cerita Buyung dan Kijang Innova Kreditan yang Antarkan Anies
Kunjungi Warga Terdampak Banjir Sumbar, Anies Serahkan Bantuan Paket Sembako
Kunjungi Warga Terdampak Banjir Sumbar, Anies Serahkan Bantuan Paket Sembako
Calon presiden (capres) nomor urut 1, Anies Baswedan dijadwalkan akan mengunjungi Sumatra Barat (Sumbar) pada Sabtu (16/3/2024).
Anies Baswedan ke Sumbar Hari Ini, Berikut Agendanya
Kekalahan Prabowo Subianto dalam Pilpres di Sumatera Barat menarik perhatian. Pasalnya, kedigdayaan Prabowo pada dua Pilpres sebelumnya
Memahami Kekalahan Prabowo di Sumbar
Pemilihan Umum tinggal menghitung hari. Pesta demokrasi yang menandai babak baru nahkoda kepemimpinan di Indonesia itu, akan diikuti ratusan
Mempertanyakan Efek Ekor Jas Anies Baswedan di Sumbar