Ratusan Turis China ke Ranah Minang, Kepala BI Sumbar: Waktunya Tidak Tepat

Kepala Bank Indonesia (BI) Perwakilan Sumbar, Wahyu Purnama A komentari China ke Ranah Minang

Kepala Bank Indonesia (BI) Perwakilan Sumbar, Wahyu Purnama A. (Foto: Rahmadi)

Langgam.id - Sumatra Barat (Sumbar) sangat membutuhkan kunjungan wisatawan untuk mendongkrak citra pariwisata dan pergerakan ekonomi masyarakat. Namun kedatangan warga China bertepatan dengan merebaknya virus corona, sehingga mendapat penolakan sejumlah masyarakat.

"Yang kita khawatirkan mana tahu mereka bawa virus, jadi waktunya tidak tepat," kata Kepala Bank Indonesia (BI) Perwakilan Sumbar, Wahyu Purnama A, di Padang, Selasa (28/1/2020).

Menurutnya, selain untuk pengembangan pariwisata, kedatangan turis juga memperbaiki defisit cadangan devisa. Namun kebetulan, datangnya ratusan turis asal China bersamaan sekali dengan heboh virus mematikan yang juga berasal dari negeri tirai bambu itu.

"Mengurangi defisit harus kejar terutama dengan pariwisata, makanya saya tidak bosan-bosan mengingatkan soal pariwisata karena itulah yang menggerakkan perekonomian kita di masa depan," katanya.

Menurutnya, dari China memang tidak terlalu banyak wisatawan ke Sumbar. Kebanyakan wisatawan asing ke Sumbar berasal dari Malaysia, Eropa, dan Australia. Sehingga penolakan ini diperkirakan tidak akan terlalu berdampak pada pengembangan wisata Sumbar.

Selain pariwisata, perekonomian Sumbar juga bisa terpengaruh jika kegiatan perdagangan di China lumpuh akibat virus corona.  Hal itu karena banyaknya komoditas asal Sumbar yang dijual ke China seperti buah manggis dan sebagainya.

"Bisa nanti terdampak kalau kita juak komoditas kesana, kalau mereka terganggu tentu akan terhenti kegiatan ekspor impornya," katanya. (Rahmadi/ICA)

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Langgam.id - Dua pasien Gangguan Ginjal Akut Progresif Atipikal (GgAPA) masih dirawat di RSUP M Djamil Padang, Sumatra Barat (Sumbar).
Wagub Sumbar Curhat ke Moeldoko Soal Peran RSUP M Djamil Saat Pandemi Covid-19
Langgam.id - Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Sumbar terus gencarkan program Vaksinasi Covid-19 demi kekebalan kelompok masyarakat.
BIN Daerah Sumbar Terus Gencarkan Vaksinasi Covid-19, Kali Ini Sasar Pusat Perbelanjaan di Padang
Langgam.id - Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Sumbar kembali menggelar akselerasi Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Solok.
BIN Daerah Sumbar Gelar Akselerasi Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Solok
Langgam.id - Kemenag RI mengimbau agar para jemaah haji yang berangkat ke Tanah Suci agar berhati-hati terhadap Virus Corona (Covid-19).
Cegah Terpapar Covid-19, Kemenag Imbau Jemaah Haji Agar Tetap Hati-hati
Pemutihan Pajak Kendaraan di Pasaman Barat Berlangsung Hingga Juni
Pemutihan Pajak Kendaraan di Pasaman Barat Berlangsung Hingga Juni
Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Kasus baru covid-19 di Kota Padang hanya bertambah 1 orang saja.
Hari Ini Hanya Ada Tambahan 1 Kasus Baru Covid-19 di Padang