Ratusan Guru Mengaji di Dharmasraya Terima Dana Intensif

Ratusan Guru Mengaji di Dharmasraya Terima Dana Intensif

(Pemkab Dharmasraya)

Langgam.id – Pemerintah Kabupaten Dharmasraya melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) mencairkan dana intensif kepada 275 guru TPQ/TPSQ, MDTA dan guru Tahfizh. Masing-masing guru menerima dana senilai Rp 700.000.

Penyerahan dana intensif tersebut dilakukan secara simbolis oleh Bupati Dharmasraya yang diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Lasmita, di Auditorium Kantor Bupati Dharmasraya, Selasa (22/09/2020).

“Kami berharap, Guru TPQ/TPSQ, Guru MDTA, dan Guru Tahfizh untuk selalu menunaikan tugas dengan sungguh-sungguh dan penuh keikhlasan, sehingga mampu menghadapi tantangan perkembangan zaman,” ujar Lasmita.

Adapun total dana yang dikucurkan adalah Rp 192,5 juta. Dana tersebut diharapkan dapat menyemangati para guru untuk menuntun generasi muda ke jalan agama. Mengingat tatanan kehidupan di masyarakat yang perlahan menjauh dari Al Quran dan Hadist.

“Hal ini menjadi bahan renungan kita semua. Untuk itu, insentif yang dikucurkan pemerintah daerah melalui Baznas, bukan sekedar untuk menambah penghasilan saja. Tetapi para guru diharapkan dapat terpacu lebih giat lagi dalam menunaikan tugas,” ujar Lasmita. (INF)

Baca Juga

Pemkab Dharmasraya melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat resmi membuka Program Bantuan Biaya Pendidikan Beasiswa Mahasiswa
Pemkab Dharmasraya Buka Pendaftaran Program Beasiswa Mahasiswa Berprestasi 2025
Pemkab Dharmasraya berhasil meraih predikat tertinggi, yaitu Kabupaten Informatif, pada Anugerah Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2025
Pemkab Dharmasraya Raih Prediket Kabupaten Informatif KIP 2025, Nagari Koto Besar Juara 3
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani menghadiri malam resepsi syukuran HUT Universitas Dharmas Indonesia (UNDHARI) ke-18,
Bupati Apresiasi Kiprah UNDHARI Jadi Motor Penggerak Pembangunan SDM di Dharmasraya
Pemkab Dharmasraya menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan ke-80 dan Hari Kesehatan Nasional ke-61 secara serentak di halaman Kantor
Pemkab Dharmasraya Gelar Upacara Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional
Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Dharmasraya Jasman Dt Bandaro Bendang membuka kegiatan Pelatihan Tailor Made Training (TMT)
32 Warga Dharmasraya Ikuti Pelatihan Menghias Busana dan Pengelasan Fabrikasi
Kabupaten Dharmasraya ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan Rapat Koordinasi Staf Ahli Gubernur, Bupati, dan Wali Kota
Dharmasraya Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Rakor Staf Ahli Kepala Daerah se-Sumbar