Profil Silvio Escobar, Juru Gedor Anyar Semen Padang FC

Langgam.id - Semen Padang FC menambah amunisi lini depan dengan merekrut penyerang naturalisasi asal Paraguay Silvio Escobar Benitez yang sudah berpengalaman bermain di sejumlah klub papan atas Liga Indonesia.

Pemain kelahiran 18 Juli 1986 itu sudah malam melintang di sejumlah klub dalam negeri, sebelum merapat ke markas Kabau Sirah, julukan Semen Padang FC.

Escobar memulai karir di dunia sepakbola Indonesia pada 2014 lalu dengan bergabung bersama Madura United. Hanya satu musim , ia melanjutkan karirnya ke PSM Makassar.

Selanjutnya, pada 2016 pria betinggi badan 179 cm itu bergabung dengan Bali United dan membela tim asal Pulau Dewata itu selama tiga musim.

Pada 2019, Escobar bermain untuk PSIS Semarang, selanjutnya bergabung dengan PSMS Medan, dan kini memperkuat Semen Padang FC.

" Kita upayakan yang terbaik. Terbaik untuk tim Semen Padang FC dan kita jatuhkan pilihan kepada Escobar untuk kita mengarungi Liga 2 2022,” ujar Pelatih Semen Padang FC Delfiadri lewat keterangan tertulis.

Delfi berharap Escobar mampu membawa tim Semen Padang FC menuju jenjang yang lebih baik yaitu promosi ke Liga 1. Dia juga menginginkan Escobar dengan pengalamannya mampu menjadi panutan untuk pemain-pemain lainnya.

Sementara itu,  CEO Semen Padang FC, Win Bernadino menyebutkan Silvio Escobar didatangkan sesuai dengan permintaan tim pelatih yang menginginkan ujung tombak berpengalaman untuk mengarungi Liga 2 2022.

“Sesuai permintaan dari tim pelatih yang menginginkan Escobar untuk mengisi lini depan tim, kita manajemen langsung melakukan gerak cepat menghubungi pemain. Hasilnya, negoisasi berjalan lancar dan Escobar setuju bergabung dengan kita,” katanya.

--

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Pihak Manajemen dan Panpel Semen Padang FC menanggapi terkait sanksi yang diberikan Komite Disiplin PSSI kepada tim Kabau Sirah atas
Semen Padang FC Dapat Sanksi dari PSSI, Manajemen: Berat Tapi Harus Diterima
PSSI memberikan sanksi kepada Semen Padang FC atas kerusuhan yang terjadi pada pertandingan Final leg kedua Liga 2 2023/2024 saat menghadapi PSBS Biak
Semen Padang FC Disanksi 3 Laga Tanpa Penonton dan Denda Rp100 Juta Akibat Flare
Pemprov Sumbar dan Semen Padang Sepakat Homebase "Kabau Sirah" Tetap di Stadion H. Agus Salim
Pemprov Sumbar dan Semen Padang Sepakat Homebase "Kabau Sirah" Tetap di Stadion H. Agus Salim
Pencinta sepakbola Sumatra Barat (Sumbar) H Andre Rosiade memberikan dukungan untuk kompetisi Liga 3 2023/2024 zona Asprov PSSI Sumbar.
GOR Agus Salim Dianggap Tak Layak, Andre: Semen Padang FC Terancam Berkandang di Luar Sumbar
Semen Padang FC berhasil mengalahkan Malut United FC dalam laga leg kedua semifinal Liga 2 2023/2024 yang digelar di Stadion H Agus Salim
Dukungan Banyak Pihak Bantu Kabau Sirah Promosi ke Liga 1
Semen Padang FC berhasil mengalahkan Malut United FC dalam laga leg kedua semifinal Liga 2 2023/2024 yang digelar di Stadion H Agus Salim
Kalahkan Malut United FC, Semen Padang FC Promosi ke Liga 1