Polwan Beri Trauma Healing Korban Kecelakaan Bus ALS di Padang Panjang

Polwan Beri Trauma Healing Korban Kecelakaan Bus ALS di Padang Panjang

Dok. Kominfo Padang Panjang

Langgam.id – Pascakecelakaan tragis yang melibatkan bus Antar Lintas Sumatera (ALS) di Kelurahan Bukit Surungan, Polisi Wanita (Polwan) Polres Padang Panjang turun langsung memberikan dukungan psikologis kepada para korban dan keluarganya melalui kegiatan trauma healing, Rabu (7/5/2025) di RSUD Padang Panjang.

Kegiatan ini merupakan bentuk empati dan kepedulian Polri terhadap masyarakat yang tengah menghadapi tekanan psikologis akibat peristiwa memilukan tersebut. Dipimpin langsung oleh senior Polwan, tim mendatangi posko penanganan korban untuk memberikan pendampingan mental dan dukungan emosional.

“Kami berupaya hadir bukan hanya sebagai aparat penegak hukum, tetapi juga sebagai pengayom masyarakat yang siap mendampingi di saat-saat sulit seperti ini,” ujar salah satu Polwan yang terlibat dalam kegiatan tersebut.

Trauma healing dilakukan dengan pendekatan humanis. Untuk anak-anak yang menjadi saksi atau terdampak tidak langsung, para Polwan menggelar sesi mendongeng agar mereka bisa sejenak melupakan ketegangan yang dirasakan. Sementara itu, orang tua dan keluarga korban mendapat konseling ringan untuk menenangkan batin mereka.

Sebagai bentuk kepedulian, Polwan juga membagikan bingkisan serta perlengkapan kebutuhan dasar kepada para korban dan keluarga. Kehadiran mereka disambut hangat. Banyak yang merasa lebih kuat dan terbantu dalam menghadapi situasi sulit ini, serta menyampaikan terima kasih atas perhatian dan kepedulian pihak kepolisian.

Kapolres Padang Panjang, AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo Putro, mengapresiasi inisiatif dan kepedulian para Polwan dalam meringankan beban psikologis masyarakat.

“Kami akan terus hadir dan memberikan pendampingan hingga masyarakat benar-benar pulih dari dampak kejadian ini,” ujarnya. (*/Yh)

Tag:

Baca Juga

Rekap Bencana BPBD Sumbar:  4 Kabupaten/Kota Terdampak Banjir-Longsor
Rekap Bencana BPBD Sumbar: 4 Kabupaten/Kota Terdampak Banjir-Longsor
Bupati Tanah Datar, Eka Putra mengeluarkan imbauan tentang antisipasi bencanaBerdasarkan release dari BMKG, bahwa akan terjadinya
Antisipasi Bencana Hidrometeorologi, Bupati Tanah Datar Keluarkan Imbauan
Bupati Tanah Datar Eka Putra meninjau secara langsung lokasi retret wali nagari se-Kabupaten Tanah Datar di IPDN Kampus Sumbar,
Matangkan Persiapan Retret Wali Nagari, Bupati Tanah Datar Tinjau IPDN Kampus Sumbar
Cuaca Buruk Terjang Padang Pariaman, Jalan Padang Baru - Kampung Bonai Amblas
Cuaca Buruk Terjang Padang Pariaman, Jalan Padang Baru – Kampung Bonai Amblas
Banjir Rendam Sejumlah Wilayah di Sumbar
Banjir Rendam Sejumlah Wilayah di Sumbar
Kisah Balita HNR Melawan Spina Bifida, UPZ BAZNAS Semen Padang Menanti Langkah Pertamanya
Kisah Balita HNR Melawan Spina Bifida, UPZ BAZNAS Semen Padang Menanti Langkah Pertamanya