Polda Sumbar Tingkatkan Kewaspadaan Usai Bom di Gereja Makassar

Polda sumbar, anggota brimob

Mapolda Sumbar.

Langgam.id - Polda Sumbar meningkatkan kewaspadaan personelnya setelah adanya ledakan bom di Gereja Katedral Makassar Sulawesi Selatan. Meski begitu, Polda Sumbar, menyebut saat ini kondisi di wilayahnya masih terpantau aman.

“Padang ini terkenal aman, damai, dan tentram. Karena kejadian di Makassar ada (ledakan bom) itu, tapi secara keseluruhan pantauan saya di pusat Kota Padang, namun kami pasti antisipasi supaya tidak terjadi di Padang,” kata Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Satake Bayu Setianto, Minggu (28/3/2021).

Selain mengantisipasi kejadian serupa, peningkatan kewaspadaan itu juga untuk menghadapi Hari Raya Paskah. Polda Sumbar akan menyiapkan personel untuk pengamanan moment tersebut.

“Nantinya akan dipersiapkan personel untuk mengantisipasi juga, mengingat ini sudah masuk Hari Paskah juga,” ujarnya.

Seperti diketahui, ledakan bom terjadi di Gereka Katedral Makassar pada Minggu (28/3/2021) pagi. Polisi menyebut ada 14 korban dari insiden ledakan tersebut.

"Jadi ada 14 korban, artinya yang sekarang masih dalam perawatan ditangani dokter, dan mudah-mudahan segera bisa kembali," kata Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono seperti dilansir Tempo.co. (*ABW)

Baca Juga

Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kapolres Solok Kota pada Kamis (18/7). Sertijab ini
Jabatan Kapolres Solok Kota Berganti, Kini Dijabat AKBP Abdus Syukur Felani
Polda Sumbar melaksanakan apel pengamanan dalam rangka pemungutan suara ulang (PSU) untuk DPD RI pada Sabtu pagi (13/7/2424) di halaman
Pastikan Kelancaran PSU DPD, Polda Sumbar Gelar Apel Pengamanan
Ditresnarkoba Polda Sumbar berhasil mengungkap kasus narkotika jenis ganja yang akan diedarkan di Sumatra Barat jaringan Penyabungan.
Polda Sumbar Gagalkan Peredaran 48 Kg Ganja Jaringan Penyabungan, 4 Pelaku Ditangkap
Koalisi Advokat Anti Penyiksaan melaporkan kasus dugaan penyiksaan yang dilakukan oleh anggota kepolisian terkait kematian bocah 13 tahun,
Kematian AM Diduga Disiksa Oknum Polisi, Koalisi Advokat Lapor ke Propam Polda Sumbar
Investigasi LBH Padang: Meninggalnya Bocah Malang AM di Batang Kuranji Diduga Disiksa Polisi
Investigasi LBH Padang: Meninggalnya Bocah Malang AM di Batang Kuranji Diduga Disiksa Polisi
Polda Sumbar mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi pencurian ternak jelang Hari Raya Idul Adha.
Polisi Ingatkan Warga Waspadai Pencurian Ternak Jelang Idul Adha