Pohon Setinggi 15 Meter Tumbang, Tutup Akses Jalan di Kuranji Padang 

Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Sebuah pohon kapeh tumbang di Kelurahan Gunung Sarik, Kecamatan Kuranji, Padang.

Kondisi pohon tumbang di Kelurahan Gunung Sarik, Kecamatan Kuranji, Kota Padang, yang menutup akses jalan. [foto: Pusdalops Kota Padang]

Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Sebuah pohon kapeh tumbang di RT 03 RW 01 Kelurahan Gunung Sarik, Kecamatan Kuranji, Kota Padang.

Langgam.id - Sebuah pohon kapeh tumbang di RT 03 RW 01 Kelurahan Gunung Sarik, Kecamatan Kuranji, Kota Padang, Senin (7/2/2022) sekitar pukul 07.30 WIB.

Dikutip dari Instagram @pusdalopskotapadang, tumbangnya pohon dengan tinggi sekitar 15 meter dan diameter lebih kurang 100 cm tersebut disebabkan karena pelapukan pada pangkal pohon.

Pusdalops Kota Padang mengungkapkan, dampak dari tumbangnya pohon kapeh tersebut, menutup akses jalan.

"Anggota TRC PB BPBD Kota Padang dibawah Komando Kabid Kedaruratan dan Logistik melakukan evakuasi dan pembersihan pohon tumbang tersebut," ujar Pusdalops Kota Padang.

Baca juga: Tiang Listrik dan Pohon Tumbang di Sitinjau Lauik, Jalur Padang-Solok Lumpuh Total

Kondisi terakhir ungkap Pusdalops, bahwa pohon tumbang tersebut sudah dibersihkan oleh Satgas TRC PB BPBD Kota Padang.

Dapatkan update berita Padang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Calon Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani Blusukan di Pasar Sikabau
Resmi Jadi Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani Kepala Daerah Perempuan Pertama di Sumbar
Fadly Amran Calon Wali Kota Padang
Profil Fadly Amran, Wali Kota Padang Termuda
Fadly Amran Resmi Dilantik Jadi Wali Kota Padang, Segera Realisasikan Visi dan Misi
Fadly Amran Resmi Dilantik Jadi Wali Kota Padang, Segera Realisasikan Visi dan Misi
ohon tumbang menimpa satu mobil, kabel telepon dan menghambat akses jalan di Jalan Simpang 4 Malintang, Kelurahan Cupak Tangah, Kecamatan Pauh, Kota Padang, Senin (17/2/2025).
Disenggol Truk Kontainer, Pohon Tumbang Timpa Mobil dan Hambat Akses Jalan
Temui Dinas Bmcktr Sumbar, Wakil Ketua DPRD Agam Aderia: Perbaikan Jalan Padang Luar dan Baso Dilanjutkan
Temui Dinas Bmcktr Sumbar, Wakil Ketua DPRD Agam Aderia: Perbaikan Jalan Padang Luar dan Baso Dilanjutkan
Sekitar 24 ribu pohon pelindung tersebar di sepanjang jalan utama di Kota Padang. Sekitar tujuh persen dari pohon pelindung
Antisipasi Pohon Tumbang, Pemko Padang Rutin Pangkas dan Rawat Pohon Pelindung