Piala AFF 2022: Besok, Timnas Indonesia Hadapi Kamboja di Stadion GBK

Piala AFF 2022: Besok, Timnas Indonesia Hadapi Kamboja di Stadion GBK

Dokumentasi laga Timnas Indonesia. [Foto: PSSI]

Langgam.id - Timnas Indonesia akan menghadapi Kamboja pada laga perdana Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), besok (23/12/2022) sore.

Di Piala AFF 2022, Indonesia masuk dalam Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei. Stadion Utama GBK rencananya akan menjadi stadion kandang Indonesia di Piala AFF 2022.

Setelah menghadapi Kamboja, tiga hari kemudian, Indonesia bertandang menghadapi Brunei Darussalam. Kemudian menjamu Thailand pada 29 Desember 2022. Terakhir, Indonesia akan melawan Filipina di markasnya pada 2 Januari 2023.

Kamboja sendiri, diketahui sudah melakoni laga perdana pada ajang ini pada Selasa (20/12/2022) kemarin. Kamboja secara mengejutkan berhasil mengalahkan Filipina dengan skor 3-2.

Kemenangan atas Filipina ini, tentu saja membuat Timnas Indonesia mesti mewaspadai Kamboja di laga perdana Piala AFF 2022 besok.

Sisi lain, guna memastikan kesiapan Stadion Utama GBK jelang laga, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali dan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo tinjau Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Baca Juga: Piala AFF 2022: Jelang Pertandingan, Menpora dan Kapolri Tinjau GBK

Peninjauan yang dilakukan, dimulai dari tribun VVIP, tribun penonton dan lapangan. Selain bagian dalam, peninjauan pada Selasa (20/12/22) itu juga dilakukan pada bagian luar GBK.

Baca Juga

Starting Line-Up Indonesia Lawan Jepang, Ada Kevin Diks
Starting Line-Up Indonesia Lawan Jepang, Ada Kevin Diks
Timnas Guinea.
Menakar Kekuatan Timnas Guinea Jelang Lawan Indonesia di Play-off Olimpiade Paris
Timnas Indonesia akan menghadapi Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024 pada Senin (29/4/2024) pukul 21.00 WIB. Pertandingan kedua,
Hadapi Uzbekistan, Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23
Timnas Indonesia akan menghadapi Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024 pada Senin (29/4/2024) pukul 21.00 WIB. Pertandingan kedua,
Pengusaha Berdarah Minang Ini Janjikan Bonus Rp100 Juta Jika Timnas Juara Piala Asia 2024
Libas Yordania 4-1, Indonesia Lolos ke 8 Besar Piala Asia U-23 2024
Libas Yordania 4-1, Indonesia Lolos ke 8 Besar Piala Asia U-23 2024
Soal Penguatan Timnas, Erick Datangkan Bek Keturunan dari Liga Italia
Soal Penguatan Timnas, Erick Datangkan Bek Keturunan dari Liga Italia