Pesta Nikah Anak Kalaksa BPBD Limapuluh Kota Dibubarkan Saat Tamu Datang

pernikahan

Pernikahan anak pejabat BPBD di Limapuluh Kota dibubarkan polisi. (Dok. Polres Limapuluh Kota)

Langgam.id - Pihak kepolisian membubarkan pesta pernikahan anak Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kabupaten Limapuluh Kota, Joni Amir, Sabtu (21/11/2020). Diketahui, pembubaran dilakukan saat para tamu undangan hadir di lokasi pesta.

"Ada tamu (dibubarkan). Pembubaran dari kami kepolisian. Ini langsung perintah Pak Kapolres. Siapapun yang melanggar, sesuai dengan arahan pimpinan tertinggi, kami proses kalau ada pelanggaran padanya," kata Kasat Reskrim Polres Limapuluh Kota, AKP Nofrizal Chan dihubungi langgam.id, Sabtu (21/11/2020).

Baca juga: Pesta Nikah Anak Tanpa Izin, Kalaksa BPBD Limapuluh Kota Diperiksa Polisi

Nofrizal menegaskan pihaknya tidak pandang bulu , siapapun yang melanggar larangan kegiatan yang menyebabkan kerumunan akan ditindak. Pembubaran pesta pernikahan anak pejabat ini juga lantaran tidak memiliki surat izin kepolisian.

"Kita seharusnya mengacu kepada pimpinan tertinggi, yaitu presiden. Tentu kita tidak boleh mengundang keramaian, kita tetap upaya memutus mata rantai penularan," ujarnya.

Informasinya, undangan tamu dalam pesta pernikahan ini lebih kurang sebanyak 2.000 orang. Pesta berlangsung di gedung serbaguna Politeknik Pertanian Payakumbuh. Tampak juga karangan bunga berjejer di halaman lokasi pesta pernikahan.

Pasca dibubarkan, Kalaksa BPBD Limapuluh Kota beserta istrinya dibawa ke Mapolres Limpahan Kota untuk pemeriksaan intensif. Pihak kepolisian meminta keterangan terhadap tuan rumah pesta, termasuk izin pelaksanaan.

"Bukan kami panggil lagi, siap kami bubarkan langsung kami bawa tuan rumah ke kantor. Kami tanya izinnya, sekarang masih dalam pemeriksaan," tuturnya. (Irwanda/ABW)

Baca Juga

Fenomena Pernikahan Usia Dini, Ini Tantangan dan Dampaknya
Fenomena Pernikahan Usia Dini, Ini Tantangan dan Dampaknya
Pakar ilmu pengelolaan sumberdaya pesisir dan lautan Yonvitner dikukuhkan menjadi Guru Besar Tetap Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB
Yonvitner, Putra Asal Limapuluh Kota Dikukuhkan Jadi Guru Besar IPB
Wali Nagari Guguak VIII Koto, Kabupaten Limapuluh Kota, YR resmi mengundurkan diri dari jabatannya usai beredar foto tidak senonohnya dengan
Wali Nagari Guguak VIII Koto Mundur Usai Foto Tak Senonohnya Beredar, Bupati Tunjuk Plt
Bupati Limapuluh Kota, Safaruddin Dt Bandaro Rajo mengatakan bahwa ada lima titik banjir yang cukup tinggi di kabupaten tersebut.
Limapuluh Kota Dilanda Banjir dan Longsor, Bupati Harapkan Bantuan Pusat dan Pemprov
2.235 Pelari Ikuti Kejuaraan Harau Run 10K
2.235 Pelari Ikuti Kejuaraan Harau Run 10K
Pengurus DPD Partai Golkar Limapuluh Kota berziarah ke Taman Makam Pahlawan Kabupaten di Lurah Kincia, Nagari Situjuah Batua, Kecamatan
HUT ke-59, Pengurus DPD Golkar Limapuluh Kota Ziarah ke Makam Pahlawan Situjuah Batua