• Masuk
  • Daftar
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Langgam.id
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
Langgam.id
Home Berita

Pesantren di Padang Panjang Ini Pertahankan Pembelajaran Kitab Kuning

Redaksi
13/03/2022 | 08:32 WIB
A A
Pesantren di Padang Panjang Ini Pertahankan Pembelajaran Kitab Kuning

Kitab kuning. [Foto: Islampos.com]

Berita Padang Panjang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Pesantren di Padang Panjang Ini Pertahankan Pembelajaran Kitab Kuning.

Langgam.id – Pesantren Kauman Muhammadiyah di Padang Panjang terus mempertahankan pembelajaran kitab kuning. Selain pelajaran di pondok, pelatihan memahami kitab kunig juga digelar.

Kitab kuning merupakan kitab klasik yang ditulis sudah berabad-abad lalu menggunakan bahasa arab. Buku ini berwarna kuning dan sering digunakan sebagai pedoman di pesantren-pesantren.

Baca Juga

Seluruh Korban Pikap Jatuh ke Laut di Padang Ditemukan Meninggal

Andre Rosiade: Proyek Vaksin BUMN Jangan Sampai Rugi

Mudir (pimpinan) Pondok Pesantren Kauman Derliana mengatakan, alumni Kauman harus mampu membaca dan memahami kitab kuning. Dengan modal seperti ini, akan memudahkan bagi santri menuntut ilmu di luar negeri, khususnya di Timur Tengah.

Hal itu disampaikan saat membuka pelatihan kunci membaca kitab kuning, Sabtu (12/3/2022). Kegiatan yang diadakan Majelis Tafakkuh Fiddin tersebut berlangsung di aula FKIP Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat (UMSB).

“Saat ini alumni kita sudah banyak yang melanjutkan pendidikannya di Timur Tengah. Hanya saja sebelum mereka benar-benar kuliah, mereka juga mengikuti kelas persiapan bahasa Arab,” katanya.

Kelas persiapan bahasa Arab dan membaca kitab kuning itulah yang terus dilakukan. Pihaknya akan terus berusaha untuk persiapan santri agar lebih mudah dalam proses pembelajaran di Timur Tengah.

Selain kelas bahasa Arab, program ponpes saat ini juga kelas bahasa Turki yang secara intens dilakukan setiap hari. “Inilah bentuk out of the box dari program ponpes,” katanya.

Ketua panitia pelatihan Zulfadhly mengatakan, pelatihan dilatarbelakangi adanya santri yang mengalami kesulitan dalam memahami kaidah bahasa Arab yang tertera di kitab-kitab rujukan pendidikan di Timur Tengah. Bahkan, lanjutnya, meski santri sudah menguasai kaidah, namun tetap saja ada kendala dalam mengaplikasikannya ke dalam teks berbahasa Arab.

“Kemampuan membaca kitab kuning adalah sebuah maharah atau keterampilan yang harus terus dilatih. Tidak cukup hanya dengan menguasai teori,” katanya.

Baca juga: Penerimaan Santri Saat Pandemi, Pesantren Sabilul Jannah di Pessel Siapkan Seragam Gratis

Menurut Zulfadhly, kemampuan membaca kitab, laiknya orang belajar menyetir mobil. Untuk bisa menyetir mobil dengan baik tidak cukup hanya dengan mempelajari teori. Diperlukan upaya tindak lanjut melalui sejumlah latihan.

—

Dapatkan update berita Padang Panjang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Editor: Debi Virnando
Tags: Kitab KuningPadang PanjangPesantren KaumanSumatra Barat
BagikanTweetKirim

Baca Juga

Seluruh Korban Pikap Jatuh ke Laut di Padang Ditemukan Meninggal

Seluruh Korban Pikap Jatuh ke Laut di Padang Ditemukan Meninggal

29/05/2022 | 15:10 WIB
Andre Rosiade: Proyek Vaksin BUMN Jangan Sampai Rugi

Andre Rosiade: Proyek Vaksin BUMN Jangan Sampai Rugi

29/05/2022 | 14:56 WIB
Sertijab di Polres Agam.  (Foto: Dok. Polres Agam/tribratanews.sumbar.polri.go.id)

Waka, Kasat Reskrim dan 1 Kapolsek di Polres Agam Berganti

29/05/2022 | 11:42 WIB
Petugas Basarnas sedang mencari korban. (Foto: Basarnas Padang)

Kronologi Mobil Pikap Terjun ke Laut di Padang: 3 Orang Hilang, 2 Selamat

29/05/2022 | 10:51 WIB

Discussion about this post

Terpopuler

Bangunan bekas pabrik obat di Sitinjau Lauik hanya beroperasi selama 9 bulan. Bangunan yang berdirinya 1988 itu juga disebut angker.

Menyinggahi Bangunan Bekas Pabrik Obat di Sitinjau Lauik: Terbengkalai, Terkenal Angker

27/05/2022 | 10:03 WIB

Profil Silvio Escobar, Juru Gedor Anyar Semen Padang FC

28/05/2022 | 08:49 WIB
Wali Nagari di Solok yang Berbuat Asusila hingga Video Beredar Dicopot

Wali Nagari di Solok yang Berbuat Asusila hingga Video Beredar Dicopot

25/05/2022 | 13:15 WIB

Semen Padang FC Datangkan Striker Naturalisasi Asal Paraguay Silvio Escobar

27/05/2022 | 17:15 WIB
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Jajaran Pengurus PORBBI Sumbar yang diketuai Verry Mulyadi memprotes PORBBI Riza Falepi.

Kisruh PORBBI di Sumbar Disebut Ada Tandingan yang Didirikan Riza Falepi

28/05/2022 | 19:22 WIB
Langgam.id

Berita  •  Khas  •  Palanta  •  Kolom

Ikuti Kami

Copyright 2019-2021 PT. Langgam Digital Nusantara | All rights reserved.

Tentang  •  Kerjasama & Iklan  •  Pedoman Media Siber  •  Ketentuan Privasi  •  Indeks 

Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
  • Masuk
  • Daftar

Copyright 2021 PT. Langgam Digital Nusantara | All rights reserved.

Selamat datang

Silakan masuk ke akun anda

Forgotten Password? Daftar

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In