Personel Polda Sumbar Bripda Randa Masuk Pelatnas untuk Persiapan SEA Games

Personel Polda Sumbar Bripda Randa Masuk Pelatnas untuk Persiapan SEA Games

Bripda Randa Rian Desta bersama Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono. (Foto: Dok. Polda Sumbar)

Langgam.id - Bripda Randa Rian Desta, personel Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) dipanggil masuk Pelatnas untuk persiapan SEA Games Kamboja 2023 pada cabang gulat. Situs resmi Polda Sumbar merilis, Kapolda Sumatera Barat (Sumbar) Irjen Pol Suharyono mendukung prestasi tersebut.

“Saya sangat mendukung itu. Anggota itu harus berprestasi, berprestasi bisa saja akademi, bisa saja intelektual dan bisa saja dari kesemaptaan jasmani,” kata kapolda, sebagaimana dirilis Kabid Humas Kombes Pol Dwi Sulistyawan di situs resmi Polda, Rabu (15/2/2023).

Baca Juga: Bripda Randa Asal Sumbar Raih Medali Emas di Kejurnas Gulat

Kapolda mengatakan, bagian kesemaptaan jasmani dan mental itu, salah satunya adalah siapa yang mampu untuk bertarung dalam kancah Sea Games, PON, atau olimpiade.

“Kami sangat senang, kemarin ada dua anggota kami juara satu gulat, saya kasih apresiasi. Saya undang saat apel pagi. Saya ekspos besar-besaran, saya beri piagam dan uang pembinaan juga,” katanya.

Selain itu, bagi personel lainnya di jajaran Polda Sumbar yang berprestasi, ia menyebut akan diberlakukan hal yang sama juga.

Irjen Pol Suharyono, sekarang ini dalam rekrutmen penerimaan Polri ada melalui jalur prestasi, dan juga jalur-jalur tertentu yang memang ianya mempunyai keahlian tertentu.

“Ini justru menjadikan daya saing yang kuat untuk yang bersangkutan. Nah dalam rangka membuat nama besar Polda Sumatera Barat itu lebih dikenali, minimal insan-insan atau SDM nya itu juga mempunyai kemampuan. Bukan hanya di bidang ilmu kepolisian, tetapi juga mempunyai keterampilan tertentu yang mempunyai daya jual bahwa prestasi itu penting,” ujarnya .

Saat ini, pihaknya juga tengah membicarakan hal tersebut, terutama bagi yang bersangkutan untuk mengikuti pelatnas.

Kapolda menuturkan, bila personel Polri bisa menembak dengan bagus, ia mempersilahkan bergabung dengan Perbakin. Yang bisa bermain voli bisa bergabung dengan PBVSI, begitu juga cabang lainnya.

“Itu akan menjadi catatan bagi SDM kami juga, akan mencatat bahwa yang bersangkutan nanti di saat akan sekolah di saat akan kenaikan pangkat dan seterusnya. Promosi promosi itu bisa menjadi dukungan untuk yang bersangkutan karena mempunyai sertifikat atau mungkin piagam penghargaan yang cukup membawa nama baik institusi,” katanya.

Sebelumnya, Bripda Randa Rian Desta meraih medali emas dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) gulat yang berlangsung di Medan. Ia meraih juara pertama dalam kejurnas Gulat yang berlangsung pada 28 November hingga 2 Desember 2022. (*/SS)

Baca Juga

Kecelakaan Tunggal di Malalak, Kapolda Sumbar Minta Sopir Bus ALS Serahkan Diri
Kecelakaan Tunggal di Malalak, Kapolda Sumbar Minta Sopir Bus ALS Serahkan Diri
Polda Sumbar mengimbau kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan balik agar selalu taat aturan lalu lintas. Hal ini demi mencegah
Ini Imbauan Polda Sumbar Bagi Masyarakat yang Melakukan Perjalanan Arus Balik
Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar mengeluarkan Surat Edaran Nomor 400/1140 /Kesra/XII-2023 tentang Pergantian Tahun Baru Masehi di
Mudik Lebaran Lancar, Polda Sumbar Siagakan Personel di Objek Wisata
Polda Sumbar menekankan pentingnya waspada meninggalkan rumah sebelum mudik, sebagai langkah preventif untuk mencegah tindakan kriminal
Tinggalkan Rumah saat Mudik Lebaran, Ini Langkah Preventif yang Bisa Dilakukan
2.545 Personel Dikerahkan Amankan Mudik Lebaran di Sumbar
2.545 Personel Dikerahkan Amankan Mudik Lebaran di Sumbar
Berita Tanah Datar - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Satu unit truk tersangkut di jembatan rel kereta api di kawasan Lembah Anai.
Polda Sumbar Batasi Angkutan Barang Sumbu Tiga pada 5-15 April 2024