Perolehan Suara Pemilu di Sumbar Merosot, PPP Siapkan Strategi Baru

Perolehan Suara Pemilu di Sumbar Merosot, PPP Siapkan Strategi Baru

Sekjen DPP PPP Arwani Thomafi. (foto: Rahmadi/langgam.id)

Langgam.id -  Sekjen Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arwani Thomafi mengakui, partainya mengalami kemerosotan perolehan suara pada pemilu 2019 lalu. Diharapkan untuk menghadapi pemilu 2024, semua kader dapat meningkatkan perolehan suara.

Arwani menambahkan, bahwa kader diharapkan mendongkrak perolehan suara, termasuk Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy yang merupakan kader PPP. Semua kader PPP harus dapat mendorong kebersamaan seluruh potensi masyarakat demi kemajuan.

"Jadi seluruh potensi kader, kita punya Audy sebagai wagub, kita punya Pak Muhammad Iqbal, ada Pak Heriadi, dan para anggota DPRD semua bersatu padu membesarkan PPP," ujarnya saat Musyawarah Wilayah (Muswil) ke-9 DPW PPP Sumbar di Hotel Pangeran Beach Kota Padang, Senin (24/5/2021).

Baca juga: PPP Sumbar Gelar Muswil, Sejumlah Nama Digadang-gadang Jadi Ketua DPW

Ia mengharapkan soliditas para kader harus dibangun agar dapat hadir di tengah masyarakat dan menjadi jawaban dari harapan masyarakat. Semua kader didorong konsen untuk keberpihakan kepada pembangunan seperti pertanian dan UMKM.

Sementara itu, Ketua DPP PPP yang juga Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy mengharapkan dengan kepengurusan baru dapat merangkul seluruh pihak. Nantinya diharapkan menghadapi 2024 dapat mendongkrak perolehan suara.

"Kita punya strategi khusus, kita merancang strategi dan menyewa konsultan politik yang cukup handal untuk mendongkrak suara PPP," ujarnya.

Dia berharap semua kader bisa punya semangat baru dalam bekerja. Saat ini juga ada beberapa wakil kepala daerah untuk membangun optimis menghadapi 2024 yang sebelumnya sempat surut di 2019.

"Bagi kader yang gagal terpilih  di pilkada diharapkan jangan putus asa dan tetap semangat menghadapi 2024. Mungkin akan ada jalan lain nantinya," ucap Audy. (Rahmadi/yki)

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: KPU juga meminta agar Pemprov Sumbar menghibahkan tanah untuk membangun kantor KPU.
5 Anggota KPU Sumbar Terpilih Diumumkan, Nihil Keterwakilan Perempuan
Ketua DPP PPP Bidang Politik dan Pemerintahan, Audy Joinaldy mengantarkan bakal calon legislatif (bacaleg) partainya ke KPU Sumbar
Incar Suara Generasi Milenial, PPP Targetkan Raih 8 Kursi DPRD Sumbar
Pengumuman Seleksi Bakal Calon Direksi PT Grafika Jaya
Pengumuman Seleksi Bakal Calon Direksi PT Grafika Jaya
Hijrah dan Arus Balik Selebritas
Hijrah dan Arus Balik Selebritas
Erupsi Gunung Marapi, BKSDA Sumbar Pantau Pergerakan Satwa
Erupsi Gunung Marapi, BKSDA Sumbar Pantau Pergerakan Satwa
Erupsi Gunung Marapi, BKSDA Sumbar Pantau Pergerakan Satwa
27 Kali Erupsi, Kolom Abu Gunung Marapi Condong ke Timur-Tenggara