Pernyataan Presiden Soal Jatuhnya Pesawat Sriwijaya SJ 182

Pemulihan Covid-19, jokowi vaksin jurnalis, Jokowi cabut

Presiden Jokowi saat memberikan arahan pada Rapat Terbatas (Ratas) melalui konferensi media, Senin (27/7). (Foto: Humas/Ibrahim).

Langgam.id - Presiden Joko Widodo menyampaikan duka cita yang mendalam atas musibah jatuhnya pesawat Sriwijaya SJ 182. Selain mengajak masyarakat berdoa, Jokowi menyampaikan telah meminta jajarannya melakukan sejumlah langkah.

"Kemarin sore dan tadi malam saya telah mendapatkan laporan dari Menteri Perhubungan mengenai musibah jatuhnya Pesawat Sriwijaya dengan kode penerbangan SJ 182, rute penerbangan dari Jakarta menuju ke Pontianak, di area Kepulauan Seribu," katanya, sebagaimana dirilis situs resmi Sekretariat Kabinet, Minggu (10/1/2021).

Atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat Indonesia, Presiden menyampaikan dukacita yang mendalam atas terjadinya musibah ini.

"Kemarin sore telah saya perintahkan kepada Menteri Perhubungan, kepada Kepala Basarnas yang dibantu oleh TNI dan Polri untuk segera melakukan operasi pencarian dan pertolongan yang secepat-cepatnya kepada para korban," ujarnya.

Jokowi mengatakan, pemerintah melakukan upaya terbaik untuk menemukan dan menyelamatkan korban. "Kita doakan bersama, kita berdoa bersama-sama agar para korban bisa ditemukan," tuturnya.

Selain itu, ia juga telah meminta Komite Nasional Keselamatan Transportasi untuk melakukan penyelidikan. "Saya juga telah menyampaikan kepada KNKT untuk melakukan kajian penyelidikan terhadap musibah ini." (*/SS)

Baca Juga

Presiden Joko Widodo (Jokowi)) memerintahkan Kementerian PUPR untuk menambah jumlah sabo dam di Sumatra Barat (Sumbar). Hal itu dilakukan untuk mencegah bencana banjir bandang
Butuh 56 Sabo Dam Atasi Banjir Lahar Dingin di Sumbar, Jokowi: Sekarang Baru Ada Dua
Presiden Jokowi Tiba di Ranah Minang
Presiden Jokowi Tiba di Ranah Minang
Bertemu Biden, Jokowi Paparkan Sejumlah Comprehensive Strategic Partnership Indonesia-Amerika
Bertemu Biden, Jokowi Paparkan Sejumlah Comprehensive Strategic Partnership Indonesia-Amerika
Pesawat Ketiga Pembawa Bantuan Indonesia untuk Palestina Tiba di El Arish
Pesawat Ketiga Pembawa Bantuan Indonesia untuk Palestina Tiba di El Arish
Presiden Jokowi Ajak Semua Pihak Ikut Serta Bangun IKN
Presiden Jokowi Ajak Semua Pihak Ikut Serta Bangun IKN
Jokowi Lakukan Groundbreaking RS Mayapada di IKN
Jokowi Lakukan Groundbreaking RS Mayapada di IKN