Penjelasan Polda Sumbar Soal Brimob Kawal Kontigen PON

malam takbiran bukittinggi

Ilustrasi polisi [foto: KW/langgam.id]

Langgam.id - Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) angkat bicara soal terlibatnya Satbrimob dalam pengawalan kontigen PON Sumbar di Papua. Hal ini menjawab kritik Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw.

Menurut Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, terlibatnya Satbrimob dalam pengawalan sesuai permintaan pemerintah provinsi.

"Kan Brimob punya kualifikasi pengawalan VVIP. Jadi untuk ini, memang cocoknya Brimob," kata Satake Bayu dihubungi langgam.id, Jumat (17/9/2021).

Satake Bayu mengungkapkan, keterlibatan Satbrimob tak hanya dilakukan kontigen PON Sumbar. Namun juga daerah lain juga merupakan hal yang sama.

"Kan Polda lain juga. Karena profesional. Biasanya permintaan. Tidak apa-apa (diprotes), Polda lain sama juga, enggak akan ditarik personel," jelasnya.

Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy menjelaskan, bahwa pengamanan oleh personel Brimob Polda Sumbar dilakukan atas perintah lewat surat oleh Kapolri dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri).

"Seluruh kontingen itu diwajibkan membawa pengamanan dari provinsi masing-masing. Aceh gitu juga, jadi semua provinsi itu," ujarnya.

Audy mengatakan, dalam surat yang dikirim oleh Kapolri ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) berisi imbauan dan diminta agar mengadakan pengamanan bagi kontingen PON masing-masing provinsi. Surat diberikan kepada KONI masing-masing.

"Jadi ini seluruh Polda, Aceh dan Jawa Timur dan Jawa Barat juga sudah mulai mengirim. Jadi bukan cuma Sumbar saja," tuturnya.

Baca Juga

Pemprov Janji Dukung BNN dalam Penanggulangan Narkoba di Sumbar
Pemprov Janji Dukung BNN dalam Penanggulangan Narkoba di Sumbar
Berita Pessel - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Selain KEK Mandeh, juga akan ditawarkan potensi energi baru dan terbarukan.
Sumbar Bakal Perkuat Kerjasama dengan Kerajaan Saudi di 4 Bidang
Semen Padang FC akan menghadapi PSPS Riau di laga kedua Liga 2 2022/2023 pada Senin. Laga tandang perdana Semen Padang FC pada musim
Manajemen Semen Padang FC Kantongi 3 Calon Pelatih, Ada dari Sumbar
Mayoritas penduduk Sumatra Barat (Sumbar) adalah beragama Islam. Oleh karena itu, hampir di semua kabupaten/kota di Sumbar ditemukan banyak
Berikut 10 Kabupaten/Kota dengan Jumlah Masjid Terbanyak di Sumbar
Raih Cumlaude, Bupati Dharmasraya Resmi Menyandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand
Raih Cumlaude, Bupati Dharmasraya Resmi Menyandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand
Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Harga cabai di Pasar Raya Padang mengalami kenaikan jelang Ramadan. 
Siapkan Kebijakan Strategis, Gubernur Yakin Harga Pangan Sumbar Terkendali Saat Ramadan